x

'80 Persen Juara Liga Champions', Liverpool Diminta Cadangkan Salah dan Van Dijk Kontra Southampton

Selasa, 17 Mei 2022 18:25 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
Jamie Carragher anggap Liverpool hampir pasti menang atas Real Madrid di Liga Champions dengan tim penuh dan ingin ada rotasi vs Southampton di Liga Inggris. (REUTERS/Pablo Morano)

INDOSPORT.COM - Meski persaingan gelar juara Liga Inggris sedang panas-panasnya, Liverpool diminta untuk tetap memprioritaskan final Liga Champions.

Dengan tingkat kemungkinan sukses yang lebih tinggi berada di Eropa, maka The Reds disarankan untuk tidak terlalu ngotot di kancah domestik yang mungkin bisa menyebabkan cedera pada pemain penting contohnya Mohamed Salah atau Virgil van Dijk.

Baca Juga

Maka dari itu Jamie Carragher selaku legenda Liverpool meminta agar kedua pemain tersebut dicadangkan saja di laga pekan ke-37 Liga Inggris menghadapi Southampton.

Carragher merasa jika Liverpool perlu untuk memastikan jika mereka dapat bermain dengan skuat terbaik kala jumpa Real Madrid di final Liga Champiosn yang digelar pada 29 Mei mendatang.

Jika tidak kekurangan satupun pemain inti maka Carragher yakin jika kans Liverpool menang atas Real Madrid di atas 2:8.

Baca Juga

Liga Inggris memang masih sangat mungkin untuk dijuarai namun hal itu hanya akan terjadi apabila Manchester City terpeleset di pekan pamungkas.

Tidak heran jika Carragher kemudian mewanti-wanti agar Liverpool bijak dalam menentukan prioritas menit bermain para bintangnya.

Baca Juga

"Aku rasa (pelatih Liverpool, Jurgen) Klopp tidak akan menurunkan semua pemain utama melawan Southampton. Jika Salah atau Van Dijk main aku akan terkejut," ungkap Jamie Carragher pada Sky Sports.

"Mereka lebih punya kans untuk menjadi juara di Liga Champions. 80 persen peluang mereka menang melawan Real Madrid andai tampil dengan skuat penuh dan aku yakin itu," imbuh bek Si Merah era 1996-2013 itu lagi.


1. Laga Krusial Liverpool demi Gapai Quadruple

Kostas Tsimikas bawa Liverpool juara Piala FA Usai bekuk Chelsea lewat adu penalti (Reuters/Peter Cziborra)

Berikut jadwal pertandingan Liga Inggris 2021/2022, Selasa (17/05/22). Pasukan Jurgen Klopp harus melakoni partai krusial demi menjaga asa juara musim ini.

Liverpool yang baru akan memainkan laga ke-37 di Liga Inggris, akan berusaha memanfaatkan momentum setelah rival utama mereka kehilangan dua poin penuh saat bersua West Ham United pada Minggu kemarin.

Saat ini, Mohammed Salah dkk masih tertinggal dua poin dari Manchester City yang sudah mengemas 90 poin dari 37 laga mereka di liga. Andai menang, The Reds akan mendekati perolehan poin The Citizens.

Oleh sebab itu, laga tandang ke Stadion St Mary's begitu krusial bagi Liverpool jika ingin tetap bersaing dalam perebutan juara Liga Inggris musim ini. Dan tentunya, memaksa penentuan juara hingga pekan terakhir.

Sementara itu, pertandingan Southampton vs Liverpool sendiri akan dimainkan pada Rabu (18/05/22) mulai pukul 01.45 dini hari WIB. Bisa dipastikan, pertandingan ini akan berjalan seru.

Baca Selengkapnya: Jadwal Liga Inggris Hari Ini: Laga Krusial Liverpool demi Gapai Quadruple


2. Southampton Bukan Masalah Serius

Liverpool vs Southampton musim lalu.

Saran dari Jamie Carragher ada benarnya mengingat di Liga Champions nasib Liverpool akan ditentukan oleh mereka sendiri.

Sedangkan di Liga Inggris, walau tidak mustahil tetapi rasanya terlalu naif jika berharap Manchester City akan terpeleset pada dua pekan beruntun.

Baca Juga

Baiknya Mohamed Salah, Virgil van Dijk, Fabinho atau siapa pun pemain kunci yang Liverpool anggap lebih sulit dicari gantinya memang diistirahatkan atau dipasang sebagai subtitusi.

Toh, Southampton bukan sebuah tim yang sulit dikalahkan dalam beberapa tahun terakhir sehingga tidak masalah jika para pemain rotasi macam Takumi Minamino, Divock Origi, dan Kostas Tsimikas diberi kesempatan turun berlaga.

Sejak Januari 2017, Southampton hanya pernah sekali menang melawan Liverpool di ajang Liga Inggris dan menelan delapan kekalahan.

Baca Juga

The Saints seolah tidak berdaya di hadapan The Reds dengan enam laga mereka bahkan tidak mampu bikin gol sama sekali.

Faktor pertandingan yang digelar di St. Mary's, markas Southampton, pun rasanya tidak akan banyak membantu sang underdog. 

Baca Juga

Pasalnya dalam lima lawatan terakhir ke sana dalam ajang Liga Inggris, Liverpool mampu membawa pulang total 12 poin. Semakin kuatlah alasan kenapa Klopp harus merotasi Starting XI racikannya.

Partai puncak Liga Champions dengan tajuk balas dendam pada Real Madrid untuk final edisi 2018 harus menjadi prioritas mereka.

Real MadridLiverpoolSouthamptonLiga ChampionsJamie CarragherLiga InggrisBerita Liga InggrisBerita Liga Champions Eropa

Berita Terkini