x

Man City vs Man United: Ada 8 Pemain Alami Cedera, Siapa yang Paling Dirugikan?

Kamis, 29 September 2022 07:15 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Manchester United tertunduk lesu saat dikalahkan Manchester City di semifinal Carabao Cup.

INDOSPORT.COM – Manchester United dan Manchester City bakal bertemu lagi dalam tajuk Derby Manchester. Namun, ada 8 pemain yang harus menepi karena cedera.

Pada akhir pekan ini, Liga Inggris (Premier League) bakal kembali bergulir setelah jeda internasional usai.

Baca Juga

Manchester United kini duduk di peringkat kelima dengan raihan 12 poin dari enam laga yang sudah dijalaninya. Awalnya laju Setan Merah bak kehabisan bensin.

Hal itu bisa dilihat saat Man United harus menelan malu karena dua kali kalah beruntun di dua laga awal mereka di Premier League.

Namun, Jadon Sancho cs berhasil bangkit, bahkan mereka menyapu empat laga setelahnya dengan angka sempurna, termasuk mengandaskan Arsenal dan Liverpool.

Baca Juga

Di sisi lain, Manchester City juga tengah gila-gilanya bersama mesin gol baru mereka yang didatangkan dari Borussia Dortmund musim lalu, Erling Haaland.

Produktivitas Haaland terbukti membantu Man City terus mendulang angka dan juga belum pernah merasakan kekalahan sehingga The Citizens bertengger di posisi kedua di bawah Arsenal.

Dengan demikian, pria asal Norwegia itu kini memuncaki daftar top skor Liga Inggris dengan torehan 11 gol dari tujuh laga.

Baca Juga

Manchester United dan Manchester City bisa dibilang sama-sama dalam tren positif mereka hingga saat ini. Tentu pertandingan Derby Manchester ini bakal menarik untuk disaksikan.

Meski demikian, ada delapan pemain yang dikabarkan tidak bisa bermain dalam pertandingan Derby Manchester tersebut. Lantas siapakah klub yang paling dirugikan?


1. Man United Paling Rugi dalam Hal Cedera Jelang Derby

Manchester United vs Brighton, Reaksi Cristiano Ronaldo usai timnya kebobolan REUTERS-Toby Melville

Dilansir dari Manchester World, Manchester United dan Manchester City bakal bentrok yang mana terdapat 8 pemain yang tidak bisa membela timnya di laga tersebut.

Nama pertama adalah Martin Dubravka. Kiper baru yang didatangkan Manchester United ini tidak akan berada di bangku cadangan sementara waktu lantaran ia dikabarkan masih diterpa cedera.

Baca Juga

Nama kedua Aymeric Laporte. Pep Guardiola sempat mengatakan sang pemain bisa kembali merumput setelah jeda internasional. Kini ia dikabarkan telah berlatih bersama tim dan belum tentu apakah ia sudah fit sepenuhnya.

Nama ketiga adalah Anthony Martial. Pria asal Prancis ini sejatinya sudah menepi sejak tur pramusim dan ia tampaknya juga belum bisa memperkuat skuad Setan Merah.

Nama ketiga adalah Harry Maguire. Bek yang kerap melakukan blunder tersebut juga dikabarkan diragukan membela Man United buntut cedera yang dialaminya saat Inggris melawan Jerman. Ia dilaporkan menepi selama dua minggu.

Baca Juga

Nama keempat adalah Kalvin Phillips. Pemain ini dikabarkan bakal segera menjalani operasi pada bahunya. Ada berita yang juga mengatakan sang pemain sudah menjalani operasi. Jika benar demikian, ia dipastikan tidak bisa bermain di Derby ini.

Nama kelima adalah Marcus Rashford. Pemain berusia 24 tahun ini memang sempat cedera saat Man United mengalahkan Arsenal beberapa waktu lalu.

Namun, ia dikabarkan berpacu dengan waktu agar bisa bugar sepenuhnya sehingga pria asal Inggris tersebut belum tentu bakal turun sebagai starter nantinya.

Baca Juga

Nama kelima adalah John Stones. Layaknya Maguire, ia juga diterpa cedera hamstring saat Inggris bermain melawan Jerman sehingga ia digantikan Kyle Walker pada saat itu.

Nama terakhir adalah Donny van de Beek. Pria asal Belanda ini juga tidak tampak batang hidungnya saat Man United menggelar latihan sehingga ia juga dipastikan masih absen dalam laga Derby Manchester.

Dari daftar tersebut, tampaknya Man United adalah klub yang paling rugi jelang Derby Manchester mengingat Anthony Martial dan Marcus Rashford adalah dua pemain yang vital bagi Setan Merah.

Baca Juga

Martial sendiri tengah on fire pada tur pramusim, tetapi ia belum bisa unjuk gigi di Liga Inggris buntut cedera yang sudah menghantuinya saat pramusim.

Rashford sendiri juga tengah berjuang untuk kembali fit sepenuhnya. Jika ia tidak mampu bugar sepenuhnya, Ten Hag mau tidak mau bakal menurunkan Cristiano Ronaldo yang tengah bapuk.


2. 5 Pemain Ini Bisa Turun di Derby Manchester, Maguire Apa Kabar?

Pemain Manchester United, Harry Maguire saat menghadapi Everton Reuters-Carl Recine

Sebanyak lima pemain Manchester United dipastikan akan turun dalam laga lanjutan Liga Inggris (Premier League), yaitu Derby Manchester melawan Manchester City.

Manchester United bakal melakukan laga tandang terberat dengan bermain di Stadion Etihad melawan Manchester City pada Minggu (2/10/22).

Laga ini tergolong berat bagi The Red Devils, mengingat mereka baru saja menjalani jeda internasional dalam dua pekan belakangan.

Tentunya, pertandingan melawan Manchester City  akan menentukan perkembangan performa Manchester City dalam sembilan pekan pertama Liga Inggris dan akan mendapat dua tes berat sebelum Piala Dunia 2022.

Jadwal berat ini tentu membuat Manchester United akan mencapai batasnya dengan beberapa peluang bermain di beberapa kompetisi.

Baca selengkapnya: 5 Pemain Manchester United Dipastikan Turun Lawan Manchester City, Ada Harry Maguire?

Manchester UnitedManchester CityLiga Primer InggrisDerby ManchesterLiga InggrisOne Football

Berita Terkini