x

5 Pemain Liverpool yang Pernah Berselisih dengan Jurgen Klopp

Selasa, 25 Oktober 2022 23:57 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Jurgen Klopp saat laga Liga Champions antara Liverpool vs Ajax Amsterdam

INDOSPORT.COM - Ada banyak pemain yang jadi bintang di era kepelatihan Jurgen Klopp di Liverpool. Tetapi, ada pula yang berselisih dengan sang pelatih.

Kebanyakan dari mereka yang berselisih adalah karena berbeda pandangan dalam hal keinginan dan cara bermain.

Baca Juga

Akibatnya, beberapa dari pemain harus dipinjam ke klub lain, bahkan dijual. Ini adalah puncak kekesalan pelatih asal Jerman tersebut terhadap sang pemain.

Berikut lima pemain Liverpool yang pernah berselisih dengan Jurgen Klopp.

Mamadou Sakho

Baca Juga



Mamadou Sakho pernah jadi bek andalan karena berhasil mencapai dua final di musim 2015-2016. Sayangnya, di absen di final Liga Europa karena dihukum larangan bermain 30 hari.

Dugaannya adalah dia melanggar aturan anti-dopping. Namun, minuman yang dikonsumsinya tidak ditemukan zat terlarang oleh UEFA.

Sakho juga pernah dipulangkan Klopp saat tur pra-musim karena terlambat dalam penerbangan tim dan sesi makan bersama.

Baca Juga

Klopp akhirnya menurunkan bek asal Prancis tersebut ke tim cadangan Liverpool dan meminjamkannya ke Crystal Palace pada Januari - Mei 2017.

Saat itu, Sakho berulah dengan ikut merayakan selebrasi timnya ketika mengalahkan Liverpool di Anfield. Pada akhirnya, Liverpool menjualnya secara permanen ke Palace pada Agustus 2017.

 


1. Xherdan Shaqiri

Xherdan Shaqiri kirimkan umpan lambung ke pertahanan lawan.

Xherdan Shaqiri sebenarnya punya catatan apik di Liverpool. Dia merupakan bagian dari skuad Liverpool menjuarai Liga Champions 2018-2019 dan Liga Inggris 2019-2020.

Tetapi, Shaqiri pernah membuat Klopp marah saat Liverpool kalah 1-2 dari Chelsea di Carabao Cup 2018.

Baca Juga

Kala itu, Liverpool sedang mencari gol penyeimbang di menit-menit terakhir. Peluang pun didapat lewat tendangan bebas.

Klopp sebenarnya ingin Shaqiri melakukan tendangan bebas dan mengoper ke Mohamed Salah. Tetapi, tendangan bebas itu justru dilakukan oleh Jordan Henderson.

Hal ini membuat Klopp naik pitam dan menghampiri Shaqiri di lapangan usai laga berakhir. Klopp pun tampak memarahi winger asal Swiss tersebut.

Baca Juga


Jordon Ibe

Jordon Ibe telah bermain untuk Liverpool sejak The Reds masih ditangani oleh Brendan Rodgers. Tetapi sejak kedatangan Klopp, Ibe jarang mendapat menit bermain.

Di tiga bulan awal Liga Inggris 2015-2016, Ibe jarang dimainkan oleh sang pelatih. Hal ini menimbulkan pertanyaan apakah keduanya sedang berselisih.

Klopp pun menampik kabar tersebut. "Saya mendengar sesuatu bahwa Jordon punya masalah dengan saya atau apa?" kata Klopp.

Baca Juga


"Hanya ada beberapa pemain muda yang bisa bermain. Dia (Ibe) tetap brilian dan punya bakat besar."

Pada akhirnya, winger asal Inggris tersebut dijual ke Bournemouth pada Juli 2016 seharga 18 juta euro.

 


2. Mario Balotelli

Mario Balotelli tersenyum lebar di laga Italia melawan Rep. Ceko di kualifikasi Piala Dunia 2014.



Mario Balotelli sejatinya tampil cukup tajam di Liverpool. Akan tetapi, striker Italia ini tidak banyak mendapat kesempatan bermain di era Klopp.

Balotelli dipinjamkan ke AC Milan, klub besar Italia, selama semusim pada 2015-2016. Setelah masa pinjamannya habis, dia justru dijual ke Nice, klub asal Prancis.

Baca Juga

Fenomena ini membuat Balotelli sedikit kesal. "Klopp tidak mengenal saya," ucap Balotelli kepada Sky Italia.

"Dia mengatakan kepada saya untuk pergi ke tempat lain dan kemudian kembali. Pada akhirnya, saya mengucapkan selamat tinggal kepada mereka dan tidak akan bertemu lagi."

Virgil van Dijk

Virgil van Dijk punya peran besar di lini belakang Liverpool. Bersama dengannya, The Reds berhasil banyak menghalau serangan.

Namun, ada saat-saat di mana Klopp frustrasi dengan bek jangkung asal Belanda tersebut, khususnya saat timnya berhadapan dengan Brighton di awal Oktober ini.

Baca Juga


Liverpool sebenarnya sudah unggul 3-2 hingga menit ke-80. Sayangnya, tim lawan sukses mencetak gol penyeimbang lewat hat-trick Leandro Trossard.

Hal ini membuat Klopp kesal. Dia pun meneriaki Van Dijk dari pinggir lapangan. Sang pemain pun terdiam dan hanya menerima omongan dari Klopp.

LiverpoolMario BalotelliJurgen KloppLiga Primer InggrisLiga InggrisTRIVIABerita Liga Inggris

Berita Terkini