x

6 Pemain Benua Amerika Selatan di Liverpool Musim 2022/2023

Jumat, 4 November 2022 00:39 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Kiper Liverpool, Alisson Becker.

INDOSPORT.COM - Benua Amerika Selatan memang bak seperti pabrik para pemain sepak bola top. Liverpool menjadi salah satu klub yang di skuatnya memiliki banyak pemain Latin. 

Memang, negara-negara dari benua Amerika Latin banyak menyumbang para pemain di liga-liga top Eropa.

Baca Juga

Fenomena ini tidak lepas dari kualitas dan bakat besar yang dimiliki para pemain dari Amerika Selatan. 

Kita semua mengenal Rivaldo, Ronaldo, Ronaldinho, Kaka hingga Neymar yang membawa nama Brasil di tanah Eropa.

Lalu ada Diego Maradona, Gabriel Batistuta, hingga Lionel Messi juga mengharumkan nama Argentina. 

Baca Juga

Dari Uruguay, kita mengenal Luis Suarez dan Edinson Cavani, penyerang Latin yang menjadi momok untuk bek-bek lawan. 

Musim 2022/2023 ini, ternyata Liga Inggris juga kebanjiran para pemain yang berasal dari belahan bumi Amerika bagian Selatan itu. 

Salah satu klub raksasa Liga Inggris, Liverpool menjadi klub dengan banyak pemain Amerika Selatan di timnya. 

Baca Juga

Bahkan beberapa pemain dari Amerika Selatan di skuat asuhan Jurgen Klopp musim ini menjadi andalan The Reds. 

Berikut ini 6 pemain asal Amerika Selatan yang membela Liverpool di Liga Inggris musim 2022/2023 ini. 


1. Brasil Mayoritas di Liverpool

Roberto Firmino saat laga Liga Inggris antara Liverpool vs Brighton & Hove Albion

1. Arthur Melo (Brasil)

Arthur Melo merupakan gelandang anyar Liverpool yang gabung di musim panas 2023 mendatang. Gelandang asal Brasil itu dipinjam dari Juventus namun karirnya tidak berjalan mulus di Anfield. 

Dia bahkan sekarang sedang cedera dan diperkirakan akan absen selama tiga sampai empat bulan ke depan. 

Baca Juga

2. Roberto Firmino (Brasil)

Roberto Firmino adalah pemain yang cukup lama berada di skuat Liverpool. Dia bergabung dari Hoffenheim sejak tahun 2015 lalu. 

Firmino berhasil menjadi andalan Jurgen Klopp di lini depan dengan catatan 105 gol dan 78 assist dari total 344 penampilan di semua kompetisi. 

Namun kontraknya bersama Liverpool akan usai di musim panas 2023 mendatang. Belum diketahui apakah manajemen klub berencana memberinya kontrak baru atau tidak. 

Baca Juga

Sejauh musim ini, Firmino sudah mencatat 17 penampilan dengan 8 gol dan 4 assist untuk Liverpool di semua kompetisi. 

3. Fabinho (Brasil)

Fabinho adalah pemain Brasil yang menghuni skuat Liverpool sejak musim panas 2018, usai gabung dari AS Monaco. 

Sejauh musim ini, Fabinho merupakan gelandang yang penting di lini tengah formasi Jurgen Klopp. Dia sudah bermain sebanyak 18 penampilan di semua kompetisi musim ini. 

Baca Juga

4. Luis Diaz (Kolombia)

Luis Diaz merupakan pemain yang baru gabung pada Januari 2022 lalu. Liverpool membeli penyerang asal Kolombia itu dengan harga senilai 47 juta euro. 

Langsung nyetel dengan lini depan The Reds, Luis Diaz baru-baru ini mengalami nasib sial. Dia mengalami cedera dan harus absen sampai akhir tahun ini. 


2. Darwin Nunez Pemain Amerika Latin Terakhir di Liverpool

Darwin Nunez saat laga Liga Champions antara Liverpool vs Rangers

5. Alisson Becker (Brasil)

Alisson Becker adalah kiper andalan Liverpool sejak dia bergabung dari AS Roma di musim panas 2018. 

Ketangkasan dan kemampuan Alisson menjaga gawang membuat Liverpool pernah menjuarai Liga Inggris dan mengangkat trofi Liga Champions. 

Sejak 2018, kiper Timnas Brasil itu sudah dimainkan Klopp untuk lebih dari 200 penampilan di semua kompetisi. 

Baca Juga

6. Darwin Nunez (Uruguay)

Yang terakhir adalah pemain teranyar, Darwin Nunez yang mulai gabung Liverpool di bursa transfer musim panas 2022 kemarin. 

The Reds rela merogoh kocek sedalam 80 juta euro untuk merekrutnya dari Benfica. Namun striker jangkung ini sempat kesulitan di Anfield.

Tapi sampai sekarang dia mulai rutin mengoyak gawang tim lawan dengan torehan enam gol dari total 14 penampilan di semua kompetisi.

LiverpoolUruguayBrasilLiga InggrisDarwin Nunez

Berita Terkini