x

Ketar-ketir Kehilangan Kvaratskhelia, Napoli Gercep Sodorkan Kontrak Anyar

Kamis, 17 November 2022 20:00 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Klub Liga Italia (Serie A), Napoli, bergerak cepat dalam mengamankan jasa salah satu pemain andalannya, Khvicha Kvaratskhelia. Foto: REUTERS/Ciro De Luca

INDOSPORT.COM – Klub Liga Italia (Serie A), Napoli, bergerak cepat dalam mengamankan jasa salah satu pemain andalannya, Khvicha Kvaratskhelia.

Hal tersebut dikarenakan penampilan impresif yang ditunjukkan oleh Khvicha Kvaratskhelia bersama Napoli pada semua ajang yang dilakoni.

Mengingat, Khvicha Kvaratskhelia membantu Napoli bertahan di puncak klasemen sementara Liga Italia 2022-2023.

Bahkan, Kvaratskhelia membawa Napoli menembus babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, serta finis di peringkat 1 klasemen Grup A Liga Champions 2022-2023.

Tercatat, pemain berusia 21 tahun tersebut menyumbangkan torehan 2 gol dan 3 assist bersama Il Partinopei di babak penyisihan grup.

Baca Juga

Dengan catatan itu, tim besutan Luciano Spalletti, tersebut jelas tidak mau kehilangan bakat sempurna yang baru saja ditemukan.

Melansir dari Fichajes, Napoli juga sedang mengupayakan langkah demi bisa membuat Khvicha Kvaratskhelia bertahan di Stadion Diego Armando Maradona.

Baca Juga

Walaupun sebenarnya, kontrak sang pemin berpaspor Georgia tersebut baru akan habis pada 2027 mendatang. Namun, Kvaratskhelia dianggap sebagai proyek jangka panjang Napoli.

Maka dari itu, Direktur Olahraga Napoli, Cristiano Giuntoli, dilaporkan sudah menyodorkan kontrak baru kepada Kvaratskhelia.

Langkah yang dilakukan tersebut tentunya dilakukan dengan kesepakatan baru, agar Khvicha Kvaratskhelia tetap bertahan di Napoli.

Baca Juga

1. Tawaran Menggiurkan untuk Kvaratskhelia

Khvicha Kvaratskhelia saat laga Liga Champions Napoli vs Liverpool. Foto: Reuters/Ciro De Luca

Mengetahui pemain andalannya, Khvicha Kvaratskhelia, memiliki banyak peminat, utamanya dari klub-klub mapan benua Eropa.

Napoli segera menawarkan pembaharuan kontrak kepada pemain kelahiran Tiflis pada 12 Februari 2001 tersebut, dengan segera.

Pasalnya dalam kontrak yang disepakati dengan Kvaratskhelia sebelumnya, Il Partinopei dikabarkan tidak memagari sang pemain dengan klausul rilis.

Mengingat, Napoli, hanya membeli Khvicha Kvaratskhelia dengan harga yang ditaksir 10 juta euro, setara dengan Rp 162 miliar.

Tim besutan Luciano Spalletti tersebut hanya memberika gaji kotor kepada sang winger dengan mahar sebesar 1,2 juta euro, atau setara dengan Rp 19 miliar, per musim.

Baca Juga

Tentunya hal tersebut akan memudahkan bagi tim lain untuk menggoda Khvicha Kvaratskhelia, dengan biaya yang lebih menggiurkan.

Mengingat, Real Madrid dilaporkan memiliki ketertarikan atas penampilan impresif yang ditunjukkan oleh pemain berusia 21 tersebut,

Baca Juga

Melansir Transfermarkt, Kvaratskhelia total telah mencatatkan 8 gol dan 10 assist dari 17 pertandingan yang dilakoni pada separuh musim 2022-2023.

Sehingga, Napoli diyakini akan menyertakan sodoran kenaikan gaji serta memberi klausul rilis dalam kontrak baru Khvicha Kvaratskhelia.

Selain itu, Napoli juga menjanjikan bonus tambahan bedasarkan gol dan assist Khivcha Kvarataskhelia. Maka dari itu, bagi tim yang ingin menebus sang pemain, harus melakukan usaha yang lebih besar.

Baca Juga

Sumber: Fichajes

Bursa TransferReal MadridNapoliLiga ItaliaBerita Liga ItaliaOne FootballKhvicha Kvaratskhelia

Berita Terkini