eSports

Sensasi Main Game Kelas Premium di eSports Center milik Reza Arap

Rabu, 11 Desember 2019 19:06 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Martin Gibsian/INDOSPORT
Baru saja launching pada Sabtu (07/12/19) lalu, warung internet (warnet) milik penggiat eSports, Reza Arap Oktovian, Tokyo Gamingspace sudah diserbu pengunjung. Copyright: © Martin Gibsian/INDOSPORT
Baru saja launching pada Sabtu (07/12/19) lalu, warung internet (warnet) milik penggiat eSports, Reza Arap Oktovian, Tokyo Gamingspace sudah diserbu pengunjung.

INDOSPORT.COM - Baru saja launching pada Sabtu (07/12/19) lalu, warung internet (warnet) milik penggiat eSports, Reza Arap Oktovian, Tokyo Gamingspace sudah diserbu pengunjung dari berbagai kalangan, mulai pelajar hingga pro player eSports.

Mengusung konsep warnet 'sultan' dengan fasilitas mumpuni, namun siapa sangka jika harga yang ditawarkan Reza Arap, yang juga pemilik klub WAW eSports sangat terjangkau, bahkan cukup banyak pelajar yang menghabiskan waktunya di Tokyo Gaming usai sekolah.

Sebagaimana diketahui, Tokyo Gamingspace saat ini dibuka dalam tiga kategori, yakni kelas reguler seharga Rp10 ribu perjam, kelas VIP dengan harga Rp15 ribu perjam, hingga kelas premium yang dibanderol seharga Rp20 ribu perjam.

Awak redaksi berita olahraga INDOSPORT berkesempatan untuk berbincang dengan salah satu pengunjung yang menggunakan fasilitas kelas premium di Tokyo Gamingspace, Rabu (11/12/19).

"Enak sih, ini worth banget. Kalau dibandingkan warnet yang biasa kita coba, nggak sebersih di sini, nggak sebagus di sini juga fasilitasnya. Makanya saya sudah langganan dari hari pertama launching," sebut Andrew Gunawan.

"Konsepnya sudah high end, terus kursinya juga bukan yang ecek-ecek, tapi harganya terjangkau, jadi buat mahasiswa dan pelajar sangat worth," papar Andrew lagi.

© Martin Gibsian/INDOSPORT
Suasana warung internet (warnet) Tokyo Gamingspace yang baru saja dirilis gamers Reza Arap Oktovian, Rabu (11/12/19). Copyright: Martin Gibsian/INDOSPORTSuasana warung internet (warnet) Tokyo Gamingspace yang baru saja dirilis gamers Reza Arap Oktovian, Rabu (11/12/19).

Tak sendiri, Andrew Gunawan juga datang bersama rekan satu tim eSports. Mereka menggunakan fasilitas kelas premium untuk merasakan sensasi bermain game layaknya turnamen 5v5.

Namun, tak hanya jatuh hati pada spesifikasi komputer yang digunakan, Andrew dan rekannya, Timoty Pakpahan justru mengaku lebih terpukau dengan suasana interior dan pelayanan yang diberikan tim Reza Arap.

"Warnetnya nggak bau rokok, karena sudah disediakan ruang rokok di luar. AC-nya juga berasa, tapi yang paling penting kebersihannya terjaga banget, operatornya juga ramah," timpal Timoty Pakpahan.

Perlu diketahui, warnet Tokyo Gamingspace milik Reza Arap berlokasi di Jalan Danau Sunter Utara, Jakarta Utara, dan dibuka selama 24 jam. Saat ini, warnet kelas 'sultan' tersebut tengah mengadakan promo potongan harga 50 persen.