eSports

NOC Indonesia Temui Presiden IESF: Siap Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Esports

Kamis, 23 Desember 2021 15:25 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:
Indonesia Siap jadi Tuan Rumah IESF World Championship 2022

Sementara itu, Tommy Hermawan Lo juga berjanji akan memaksimalkan perannya di Dewan IESF, untuk ikut serta memajukan industri eSports Indonesia di mata dunia.

Khususnya, saat Indonesia menjadi tuan rumah IESF Esports World Championship 2022 di Bali, acara ini harus spektakuler dan dikenang oleh peserta dari seluruh dunia.

"Tentu kami akan bekerja sama dengan Federasi Esports Indonesia, menyiapkan World Championship yang akan digelar di Bali, tahun depan," jelas Tommy Hermawan.

"Kita berharap ajang ini menjadi sukses, fenomenal, dan menjadi edisi terbaik di sepanjang penyelenggaraan IESF."

Tommy Hermawan juga melihat peluang untuk memajukan industri eSports di Asia Tenggara. Inisiatif ini sangat didukung oleh presiden IESF dan akan didiskusikan lagi.

"Kami juga membahas kemungkinan kerja sama untuk meningkatkan eSports di Asia Tenggara. Populasi mobile gaming eSports terbesar kan ada di Indonesia dan Filipina."