x

Laga MU Ditunda, Ini Dia 5 Pemain Rekomendasi untuk Gameweek ke-17 FPL Liga Inggris

Selasa, 14 Desember 2021 13:51 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Berikut ini lima pemain yang direkomendasikan untuk gameweek ke-17 Fantasy Premier League (FPL) Liga Inggris, yang diwarnai ditundanya laga Brentford vs MU.

INDOSPORT.COM – Berikut ini lima pemain yang direkomendasikan untuk gameweek ke-17 Fantasy Premier League (FPL) Liga Inggris, yang diwarnai ditundanya laga Brentford vs MU.

Memasuki pekan-pekan padat seiring rampungnya fase grup kompetisi Eropa, tengah pekan ini kompetisi Liga Inggris menggelar rangkaian pekan ke-17 yang juga menjadi gameweek ke-17 di permainan Fantasy Premier League (FPL).

Situasi menarik terjadi di pekan ke-16 lalu, ketika kemenangan sejumlah tim besar diwarnai oleh hadiah penalti, seperti yang dialami Liverpool, Manchester City, dan Chelsea.

Baca Juga
Baca Juga

Di sisi lain, Liga Inggris juga mulai kembali diserang oleh badai Covid-19. Setelah di GW16 laga Brighton vs Tottenham ditunda karena Covid-19, situasi serupa kembali terjadi di GW17.

Kali ini laga yang ditunda adalah Brentford vs Manchester United. Penundaan ini terjadi setelah merebaknya kasus Covid-19 di tubuh MU yang memaksa Setan Merah menutup pusat latihan mereka.

Kondisi ini terbilang cukup merugikan bagi para manajer. Pasalnya, sejumlah pemain MU tengah jadi bidikan hingga mengalami kenaikan harga akibat penampilan apik bersama manajer baru Ralf Rangnick, seperti yang dialami Cristiano Ronaldo dan Diogo Dalot.

Deadline untuk gameweek 17 FPL akan jatuh pada hari Rabu (15/12/21) pukul 01.15 dini hari WIB alias 90 menit sebelum laga pembuka yang mempertemukan Norwich vs Aston Villa.

Untuk membantu, berikut ini INDOSPORT menyediakan 5 pemain yang direkomendasikan untuk dimiliki pada gameweek ketujuh belas Fantasy Premier League.

Connor Gallagher

Sempat blank di 3 gameweek beruntun, Connor Gallagher kembali meledak saat Crystal Palace menghadapi Everton di GW16 dengan torehan 2 gol dan 3 bonus yang membawanya meraih 15 poin.

Menghadapi Southampton di GW17, Connor Gallagher kembali berpeluang meraih poin. Pasalnya, Southampton yang jadi lawan tengah keropos dengan tak pernah cleansheet di 5 laga terakhir dan kebobolan 12 gol di periode tersebut, serta bakal tampil tanpa 2 kiper utama mereka.

Baca Juga
Baca Juga

Mason Mount

Di tengah macetnya keran gol dari Reece James yang sempat jadi andalan di awal musim, Mason Mount menjelma menjadi sumber gol baru bagi Chelsea. Ia selalu jadi starter dan mencetak gol dalam 3 laga terakhir di Liga Inggris, dan melengkapinya dengan torehan 2 assist.

Dengan performa apiknya tersebut, Mason Mount berpotensi mendulang poin di GW17 mengingat Chelsea akan bertemu Everton yang tengah dalam tren buruk. The Toffees tercatatat menelan 4 kekalahan dalam 5 laga terakhir, tanpa sekalipun meraih cleansheet, dan kebobolan 12 gol.


1. Opsi Murah Lini Tengah dan Depan

Selebrasi Martin Odegaard usai mencetak gol untuk Arsenal.

Emmanuel Dennis

Emmanuel Dennis menjadi pilihan baru penyerang murah di FPL. Bintang Nigeria ini sukses mencetak 5 gol dan 3 assist dalam 5 laga terakhir. Istimewanya, ia mampu membobol gawang tim sekelas Man United dan Chelsea, dan juga mampu mencetak gol meski Watford menelan kekalahan.

Burnley yang akan menjadi lawan Watford sedang menjalani tren bagus dengan meraih 2 cleansheet di 3 laga terakhir. Namun dengan performa apiknya belakangan ini, dan tekat Watford mengakhiri rangkaian 4 kekalahan beruntun, Emmanuel Dennis diyakini kembali bisa mencetak gol.

Trent Alexander-Arnold

Trent Alexander-Arnold memang gagal mencetak assist atau gol dalam 2 laga terakhir. Namun, ia membantu Liverpool meraih 2 cleansheet beruntun. Penampilan apiknya bahkan membuat ia selalu meraih 3 bonus poin di kedua laga tersebut.

Di GW17, peluang Trent Alexander-Arnold dan Liverpool meraih cleansheet cukup besar karena Newcastle yang jadi lawan mandul dengan hanya mencetak 2 gol dari 4 laga terakhir. Potensi meraih poin dari serangan juga cukup besar, karena The Magpies punya pertahanan terburuk di liga.

Martin Odegaard

Martin Odegaard menjadi satu lagi pemain yang tengah dalam tren bagus di Liga Inggris. Di tengah absennya Emile Smith Rowe, Odegaard sukses mencetak gol di 3 laga terakhir untuk Arsenal, berkat perannya sebagai gelandang serang yang berdiri tepat di belakang penyerang tunggal.

Dengan harga yang hanya 5,4 Martin Odegaard bisa menjadi opsi murah di lini tengah. Arsenal sendiri memiliki jadwal yang cukup menarik hingga 4 pekan ke depan, dengan West Ham menjadi satu-satunya lawan dengan angka FDR di atas 3.

LiverpoolChelseaArsenalCrystal PalaceMartin OdegaardWatfordLiga InggrisTrent Alexander-ArnoldeSportsBerita Liga InggrisBerita eSportsMason MountFantasy Premier League

Berita Terkini