Dihujat Paska Timnas Futsal Indonesia Kalah, Coach Justin: Jangan Bully Syauqi Saud!

Rabu, 5 Oktober 2022 11:34 WIB
Penulis: Martini | Editor: Juni Adi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Justinus Lhaksana alias Coach Justin, mantan pelatih Timnas Futsal Indonesia. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Justinus Lhaksana alias Coach Justin, mantan pelatih Timnas Futsal Indonesia.
Coach Justin: Sportivitas Nomor Satu

Kolom komentar akun Instagram Syauqi Saud diberondong ribuan komentar netizen yang bernada kasar. Namun, Coach Justin justru membela pemain Timnas Futsal itu.

Menurut Coach Justin, keputusan yang dilakukan Syauqi Saud adalah langkah yang tepat, karena Timnas Indonesia menjunjung tinggi asas sportivitas di atas segalanya.

"To**l netijen, Syauqi sudah melakukan hal yang benar, sportivitas nomor satu, bukan menang kalah, cara menang jauh lebih penting," blak-blakan Coach Justin.

"Salut buat Syauqi, pemain hebat dan luar biasa yang punya etika," tambah mantan pelatih Timnas Futsal Indonesia tersebut.

Ungkapan Coach Justin di laman Twitter langsung menuai reaksi netizen lainnya. Mereka sepakat jika sportivitas harus diterapkan oleh Timnas Indonesia.

"Baru kemarin citra Indonesia rusak di mata dunia, tapi begitu ada pemain futsal yang menunjukkan sportivitas malah dihujat, respect Syauqi," balas @Sadrandom_00.

"Inilah yang harus ditanamkan untuk pemain Timnas kita, dan untuk netizen jangan cuma ingin menang menang dan menang aja, gak ingat tragedi Kanjuruhan?" timpal @wakriell.

"Netizen lupa waktu AFF U-19 pada ngamuk karena nggak sportif. Sekarang pemainnya ngelakuin hal sportif malah ngamuk. Standar ganda," balas @ichtiaradimas.

"Hari ini Syauqi menebar kebaikan dengan fairplay, nanti tahun 2024 Insyaallah Timnas dapat hasil kebaikan hari ini, dengan tampil luar biasa di AFC dan lolos pildun," ungkap @todayis_denn.