Tak Kalah dengan Asian Games, Ini 3 Cabor Unik Asian Para Games 2018

Selasa, 4 September 2018 14:11 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Images
Kontingen Jepang di final Boccia Olimpiade 2016. Copyright: © Getty Images
Kontingen Jepang di final Boccia Olimpiade 2016.
Boccia

Boccia merupakan cabor yang terbilang lumrah dipertandingkan dalam setiap kompetisi Paralimpiade seperti pada Paralimpiade 2008 di Beijing dan Paralimpiade London 2012 silam.

Cabor ini umumnya diikuti para atlet yang mengalami kelumpuhan secara motorik.

Olahraga ini dimainkan dengan menggunakan tiga buah bola kulit, yakni bola biru dan merah yang akan dilempar oleh para alet dan bola putih yang menjadi target lemparan para atlet.

Selanjutnya, para atlet akan berusaha mengenai bola putih yang digulirkan terlebih dahulu.