Komunitas Sehat

4 Khasiat Tak Terduga Olahraga Pilates Bagi Anak-anak

Senin, 10 Desember 2018 17:12 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Olahraga merupakan sebuah kegiatan yang menyehatkan bagi semua orang baik dewasa maupun anak-anak. Salah satu olahraga yang memiliki khasiat tak terduga bagi anak adalah pilates.

Sebenarnya apa olahraga pilates itu? Pilates merupakan jenis olahraga yang dilakukan dengan membuat berbagai gerakan unik dan sederhana dengan bantuan alat pilates.

Pria asal Jerman Joseph Pilates adalah orang yang menemukan olahraga ini pertama kali. Karena dirinya sering terserang penyakit sewaktu kecil dan mulai gym hingga terciptalah olahraga pilates.

Kendati begitu gerakan olahraga pilates ini memiliki perbedaan jika dilakukan oleh orang dewasa dan anak-anak. Gerakan olahraga pilates bagi anak-anak akan lebih sederhana lagi.

Sehingga anak-anak yang melakukan olahraga pilates dapat menerima manfaat yang begitu besar bagi perkembangan mereka. Apalagi olahraga pilates bisa dilakukan di rumah.

Sehingga olahraga pilates yang dilakukan anak-anak dapat terpantau langsung dari orang tua. Sekaligus orang tua menjadi pembimbing dalam mengarahkan sang anak berolahraga.

Kira-kira apa saja manfaat olahraga pilates ini khususnya untuk anak-anak? Mari simak penjabaran lengkap INDOSPORT yang disadur dari laman Hello Sehat.