Ingin Jadi Atlet eSports? Ternyata Tak Semudah yang Dibayangkan!

Sabtu, 4 Mei 2019 16:30 WIB
Penulis: Nugrahenny Putri Untari | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Variety
Dalam kompetisi eSports, para pemain pemula biasanya akan kesulitan mengalahkan mereka yang sudah ahli. Copyright: © Variety
Dalam kompetisi eSports, para pemain pemula biasanya akan kesulitan mengalahkan mereka yang sudah ahli.
Pentingnya Latihan dan Disiplin

Para pemain eSports memang tidak perlu repot-repot berkeringat seperti mereka yang berkecimpung di sektor olahraga fisik. Namun, segala hal tidak akan otomatis menjadi ‘wah’ tanpa adanya usaha.

Seperti halnya eSports, yang menuntut sejumlah jam terbang tertentu untuk naik level. Ada kalanya, seorang pemain merasa harus mencapai satu titik di mana ia akhirnya merasa layak berkompetisi di level yang lebih tinggi.

Perlu diketahui, para gamers amatir kerap merasa ‘silau’ dengan mereka yang sudah mengantongi predikat profesional terlebih dahulu. Rasanya nyaris tidak mungkin para pemain amatir bisa mengalahkan mereka yang sudah benar-benar ahli.

Kedisiplinan pun pada akhirnya juga menjadi kunci bagi para pemain eSports untuk terus bertahan dan mengembangkan diri. Ada banyak sekali pesaing di luar sana, jika bermalas-malasan, tentu bisa tertinggal.

Seorang pemain eSports yang sukses akan terus berlatih selama setahun penuh untuk mengasah kemampuannya. Ketika turnamen datang, ia sudah siap dan itu adalah saat yang tepat untuk mempraktekkan hasil latihannya ke aksi nyata.