Diwakili EVOS, Indonesia Akan Bertarung di Kompetisi eSports Berhadiah 7 Miliar

Kamis, 16 Mei 2019 20:19 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Shintya Anya Maharani/INDOSPORT
EVOS.AOV resmi mempertahankan gelar juara dan akan mewakili Indonesia pada gelaran AOV World Cup di Vietnam Copyright: © Shintya Anya Maharani/INDOSPORT
EVOS.AOV resmi mempertahankan gelar juara dan akan mewakili Indonesia pada gelaran AOV World Cup di Vietnam

INDOSPORT.COM - Indonesia kembali akan bertarung di kancah Internasional. Kali ini melalui EVOS, nama bangsa akan dibuat bangga pada ajang tahunan Arena of Valor World Cup (AWC). Tim eSports ini akan bersaing dengan 11 tim dari berbagai negara untuk memperebutkan hadiah dengan total Rp 7 Miliar.

EVOS yang menjadi wakil Indonesia akan bersaing dengan wakil dari sembilan negara lainnya yakni Taiwan, Thailand, Vietnam, perwakilan MSP (Malaysia, Singapore, Philippines), Korea, NA (Amerika Utara) / EU (Eropa), China, dan juga pendatang baru dari Jepang. Setiap negara akan mengirim satu tim yang sebelumnya melewati kualifikasi tingkat nasional.

AWC kali ini akan berjalan seru karena pihak penyelenggara akan menggunakan sistem yang berbeda dari edisi sebelumnya. Turnamen ini akan menggunakan sistem Global Ban Pick (Global BP)  untuk meningkatkan daya saing serta pengalaman.

Format ini akan digunakan saat memasuki babak Knockout di mana para pemain tidak dapat menggunakan Hero yang sama dalam satu pertandingan. Hero yang sudah dipilih tak bisa digunakan lagi pada ronde berikutnya, bahkan hingga pertandingan selesai.

Sehingga jalannya turnamen yang berhadiah Rp 7 Miliar ini akan berlangsung sengit dengan peraturan tersebut. Hadiah yang akan diraih sang juara cukup besar. Tak tanggung-tanggung, bagi pemenang ajang tersebut akan mendapatkan hadiah uang hingga Rp 2,8 Miliar.

Juara kedua akan mendapatkan Rp 1,5 Miliar dan diikuti juara ketiga dan keempat dengan hadiah sebesar Rp 722 Juta. Bagi pemain terbaik pun akan mendapatkan bagiannya sendiri. Untuk peraih MVP selama turnamen, maka akan mendapatkan uang sebesar Rp 144 Juta.

Dengan hadiah tersebut, AOV mengukuhkan dirinya sebagai salah satu gim yang memiliki total hadiah terbesar. Namun, raihan ini belum mampu menaklukan Dota 2 yang mampu memberi hadiah hingga Rp 355 Miliar rupiah.

Ikuti Terus Berita eSports dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM