Stasiun TV Korsel Dikecam Usai Lecehkan Negara Peserta di Pembukaan Olimpiade 2020

Minggu, 25 Juli 2021 19:12 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
© China Plus
Medali Olimpiade Tokyo 2020. Copyright: © China Plus
Medali Olimpiade Tokyo 2020.
Bukan Kali Pertama

Kejadian ini jelas mencoreng wajah Korea Selatan yang juga ambil bagian di Olimpiade kali ini. Lebih parahnya kejadian berbau diskriminasi seperti ini sudah terjadi berulangkali.

Pada gelaran Asian Games 2018 lalu yang dihelat di Jakarta dan Palembang, stasiun KBS dituding menghina Indonesia sang tuan rumah. Saluran yang terkenal dengan produksi drama tersebut justru menunjukkan potret kehidupan kumuh saat pembukaan sedang berlangsung.

Lebih jauh, media Korea Selatan juga sempat menjelekkan citra negara-negara seperti Chad, Kepulauan Cayman, dan lainnya. Semuanya mereka rendahkan dengan stereotip yang sama sekali tidak penting untuk disebutkan.