Formula 1

Duo Ferrari Siap Bertempur di GP China 2019

Rabu, 10 April 2019 12:56 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Lars Baron/Getty Images
Dua pembalap Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc, pada GP Bahrain 2019. Copyright: © Lars Baron/Getty Images
Dua pembalap Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc, pada GP Bahrain 2019.

INDOSPORT.COM – Dua pembalap F1 asal tim Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc, menyatakan kesiapannya untuk bertarung di seri GP China 2019 yang akan berlangsung di Sirkuit Shanghai, Tiongkok, pada Minggu (14/4/19).

Vettel mengatakan bahwa GP China adalah salah satu seri balapan tersulit di antara yang lainnya. Menurutnya, lintasan yang lebar serta trek lurus panjang menuntut pembalap untuk berada di jalur yang tepat dan menggunakan ban dengan baik.

“Tidak hanya pada sesi kualifikasi, sesi balapan juga akan sangat sulit. Mungkin, dengan sedikit keberuntungan, saya rasa Ferrari akan memenangkan balapan esok,” ujar Vettel dikutip dari situs resmi Ferrari F1.

Sementara itu, Leclerc mengatakan bahwa ia tidak terlalu mengenal trek Shanghai karena baru merasakan balapan di sana pada tahun 2018 lalu bersama tim Sauber. Tetapi, ia memfavoritkan tikungan pertama dan 13 karena unik dan tidak ada di sirkuit lainnya.

“Balapan di Tiongkok akan sangat menyenangkan karena cuacanya yang tidak dapat diprediksi. Saya harap, mobil saya akan sekencang yang saya gunakan seperti pada balapan di Sakhir, Bahrain sebelumnya,” ujar Leclerc.

Pembalap asal Monako tersebut memang merajai sesi kualifikasi balapan seri kedua yang berlangsung di Bahrain (31/3/19). Namun, ketika memimpin pada pertengahan balapan, mesinnya mengalami gangguan sehingga harus puas finish di tempat ketiga.

Balapan di Shanghai akhir pekan ini sendiri akan menjadi spesial karena menjadi balapan ke-1000 sepanjang sejarah Formula 1.

Ikuti Update Formula 1 dan Berita Sport Lainnya di INDOSPORT.COM