MotoGP

Selain MotoGP, Jack Miller Ternyata Punya Hobi 'Jorok'

Senin, 15 April 2019 16:25 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Chris Covatta/Getty Images
Ekspresi Jack Miller usai memastikan satu posisi di podium MotoGP Amerika, Senin (15/04/19). Foto: Chris Covatta/Getty Images Copyright: © Chris Covatta/Getty Images
Ekspresi Jack Miller usai memastikan satu posisi di podium MotoGP Amerika, Senin (15/04/19). Foto: Chris Covatta/Getty Images

INDOSPORT.COM - Jack Miller, sosok yang berhasil berhasil naik ke podium 3 dalam ajang MotoGP 2019 di Circuit of the Americas ternyata memiliki hobi off road.

Seperti yang dilansir dari situs berita olahraga Motorcyclist Online, Miller pernah mengunjungi Kalifornia Selatan untuk bersepeda dan motorcross bersama rekan-rekannya. Sejak kecil, Miller memang sudah suka dengan olahraga off road seperti motorcross dan quad bike.

"Saya sering melakukan olahraga off road dari kecil sampai saya berusia 14 tahun," ungkap pembalap berusia 24 tahun tersebut.

Walau masih muda, Miller ternyata jago untuk melakukan balapan di tanah dan lumpur (off track). Ia pernah menjadi juara Australian Dirt Bike untuk kategori 63cc pada tahun 2003.

Meski demikian, pembalap asli Australia tersebut mulai meninggalkan dunia balap 'tanah' setelah ia mendapat cedera beberapa kali. Mulai dari saat itulah ia mencoba peruntungannya di balap motor aspal.

"Saya akhirnya menganggap off road hanya sebagai hobi saja."

Sekadar informasi, pasca MotoGP America 2019, Miller kini tercatat sudah dua kali berhasil menempatkan kakinya di atas podium. Sebelumnya, ia pernah mendapat podium juara saat melakoni MotoGP Belanda 2016 lalu bersama tim Marc VDS.

Ikuti Terus Update MotoGP dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM