MotoGP

Joan Mir Ungkap Kelemahan Tim Suzuki di MotoGP

Jumat, 4 Oktober 2019 12:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© GettyImages
Pembalap asal Spanyol, Joan Mir dari tim Suzuki Ecstar. Copyright: © GettyImages
Pembalap asal Spanyol, Joan Mir dari tim Suzuki Ecstar.

INDOSPORT.COM – Rider Suzuki Ecstar, Joan Mir mengungkapkan kelemahan yang terjadi di motor GSX-RR miliknya yang kerap mengalami masalah di beberapa seri balapan MotoGP.

Mir percaya bahwa dirinya bisa meraih podium di sisa lima balapan terakhir musim 2019 ini, jika ia dan timnya menemukan solusi untuk mengatasi masalah dalam sektor pengereman, yang kerap menghambatnya untuk merangsek finish di posisi depan.

Bahkan saat MotoGP Aragon dua pekan lalu, sang rookie sempat mengalami masalah dalam hal pengereman, dan nyaris menabrak Jorge Lorenzo yang membuatnya turun ke posisi terakhir. Mir pun berencana pada MotoGP Thailand akan memahami lebih lanjut masalah yang ia temui.

“Saya tidak punya waktu untuk memeriksa yang terjadi di Aragon dan Tim telah bekerja sangat keras. Kami berusaha mencari solusi. Di Thailand saya harus memahami masalah tersebut untuk bisa bertarung dengan para pembalap terdepan,” kata Mir, dilansir dari laman Crash.

“Di beberapa trek itu sulit. Seperti saya katakan masalah ini di lap pertama adalah masalah besar. Jika Anda kehilangan banyak waktu, banyak posisi, ini tidak baik jika Anda ingin naik podium. Ini adalah masalah kritis yang harus dibenahi,” tambahnya.

Selain itu, Mir juga mengatakan bahwa balapan yang akan berlangsung di sirkuit Buriram tersebut akan dimanfaatkannya untuk memperbaiki catatannya musim lalu, saat masih membalap di kelas Moto2.

"Saya memiliki kecepatan yang cukup bagus tahun kemarin. Sayangnya, saya harus terjatuh di tikungan pertama. Saya berharap mampu kembali tampil kompetitif seperti yang saya lakukan musim lalu dan menemukan feeling di atas GSX-RR,” tutup Mir, dikutip dari laman resmi Suzuki.

Saat ini Mir berada diposisi ke-13 klasemen sementara MotoGP 2019 dengan mengoleksi 49 poin. Mir akan tengah bersiap menjalani balapan di MotoGP Thailand yang akan berlangsung pada Minggu (06/10/19) pukul 14.00 WIB.