x

Jadwal F1 GP Emilia Romagna 2022 Hari Ini: Duel Sengit Red Bull vs Ferrari

Minggu, 24 April 2022 11:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
Berikut jadwal balapan Formula 1 (F1) GP Emilia Romagna 2022 yang berlangsung di sirkuit Imola pada akhir pekan ini, Minggu (24/04/22).

INDOSPORT.COM - Berikut jadwal balapan Formula 1 (F1) GP Emilia Romagna 2022 yang berlangsung di Sirkuit Imola pada akhir pekan ini, Minggu (24/4/22).

F1 GP Emilia Romagna 2022 sendiri akan menjadi seri balapan keempat yang bakal menggunakan format baru sprint race.

Baca Juga

Para pembalap sendiri telah menyelesaikan sesi latihan bebas (FP), kualifikasi hingga sprint race yang berlangsung sejak Jumat (22/4/22) hingga Sabtu (23/4/22).

Pada sesi sprint race yang digunakan untuk penentu grid terdepan telah berlangsung sengit dan menghadirkan sejumlah kejutan.

Para pembalap Ferrari yang diyakini bakal menggila di balapan kandang nyatanya meleset dari prediksi. Sebab, pembalap tim Kuda Jingkrak itu gagal meraih pole position.

Baca Juga

Sejak sesi FP memang pembalap Ferrari yakni Charles Leclerc mampu mendominasi. Sayangnya, pembalap asal Monako tersebut gagal mempertahankannya di menit-menit terakhir sprint race.

Pasalnya, Max Verstappen (Red Bull Racing) mampu menunjukkan manuver ciamik saat detik-detik terakhir sprint race.

Pembalap asal Belanda tersebut awalnya memang tertinggal dari rivalnya, namun bisa membalikkan posisi dengan melibas Leclerc di lap ke-20.

Baca Juga

Max Verstappen kemudian mencatatkan waktu tercepat yakni 30 menit 39:567 detik, dan berhak meraih pole position.

Sementara itu, Charles Leclerc menyusul di posisi kedua dengan selish waktu 2.975 detik, dan Sergio Perez selaku rekan setim Max Verstappen di posis ketiga F1 GP Emilia Romagna 2022.


1. Jadwal F1 GP Emilia Romagna 2022

Jadwal F1 GP Emilia Romagna 2022

Sehingga, seri balapan keempat Formula 1 nanti bakal menyuguhkan duel sengit antara pembalap Red Bull Racing vs Ferrari.

Sementara itu, Lewis Hamilton sendiri tercecer di posisi ke-14, namun pembalap Mercedes tersebut bisa saja membuat kejutan seperti di balapan musim sebelumnya.

Berikut jadwal F1 GP Emilia Romagna 2022, Minggu (24/4/22):

Red Bull F1F1FerrariMax VerstappenFormula 1Charles LeclercBerita F1F1 GP Emilia-RomagnaFormula 1 2022

Berita Terkini