x

Breaking! Legenda MotoGP dan Juara Dunia 7 Kali, Phil Read Meninggal Dunia

Jumat, 7 Oktober 2022 02:58 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Logo MotoGP.

INDOSPORT.COM – Jagat balap motor bergengsi, MotoGP, tengah berdua usai salah satu pembalap legendarisnya, Phil Read meninggal dunia.

Kabar ini diketahui dari unggahan di akun media sosial MotoGP. Lewat kicauannya di Twitter, ajang balap motor bergengsi ini mengumumkan kepergian Phil Read.

Baca Juga

“Semua pihak di MotoGP berduka atas meninggalnya Phil Read. Seorang Juara Dunia 7 kali, Phil (Read) membantu meningkatkan olahraga ini (balap motor) ke level yang baru,” tulis akun MotoGP itu.

MotoGP pun melayangkan duka citanya terhadap kepergian sang legenda terhadap keluarga beserta teman-teman Phil Read.

“Pengaruhnya terhadap komunitas balap motor tidak akan pernah terlupakan. Pikiran kita bersama keluarga dan teman-temannya. Beristirahatlah dengan tenang, Phil,” pungkas pernyataan MotoGP.

Baca Juga

Pembalap asal Inggris tersebut meninggal dunia di usia ke-83 tahun. Ia pergi dengan tenang di kediamannya yang berada di Canterburry.

Pihak keluarga sendiri menyatakan tengah dalam masa berkabung menyusul kepergian juara dunia tujuh kali tersebut.

Kabar ini pun seketika membuat dunia balap motor terkejut. Apalagi dengan status legenda yang dimilikinya serta pengaruhnya terhadap olahraga yang memacu adrenalin tersebut.


1. Sang Legenda

Logo MotoGP.

Phil Read sendiri mendapatkan status legenda MotoGP pada 2002 silam dari Dorna. Status ini didapatkan karena kiprahnya selama berpartisipasi di ajang balap motor dunia.

Sepanjang karier balapnya, Phil Read dikenal sebagai sosok pertama yang membawa Yamaha menjuarai gelar juara dunia pada 1964.

Baca Juga

Ia pun juga pernah membawa pabrikan Italia, yakni MV Augusta sebagai kampiun kelas 500cc sebanyak dua kali pada tahun 1973 dan 1974.

Status legenda juga didapatkannya karena Phil Read menjadi pembalap pertama yang bisa memenangi gelar juara dunia di kelas 125cc, 250cc, dan 500cc.

Baca Juga

Status sebagai pembalap pertama yang memenangkan tiga kelas tersebut pun dipegangnya cukup lama, sebelum akhirnya disamai oleh Valentino Rossi.

Pada 2002 silam, pihak MotoGP memberikan gelar kehormatan kepada Phil Read sebagai legenda balap motor dunia bersama Geoff Duke di Donnington.

InggrisValentino RossiMotoGPBerita MotoGP

Berita Terkini