AkuratCo

Hari Natal, Ini Harapan Presiden Jokowi untuk Rakyat yang Merayakan

Sabtu, 25 Desember 2021 12:15 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi), menyampaikan pesan untuk rakyat Indonesia yang tengah berbahagia merayakan Natal. Copyright: © Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi), menyampaikan pesan untuk rakyat Indonesia yang tengah berbahagia merayakan Natal.

INDOSPORT.COM - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), menyampaikan pesan di peringatan Hari Natal 2021.

Pesan tersebut pun disampaikan salah satunya lewat media sosial Twitter, Sabtu (25/12/21). Pada unggahannya, terlihat sebuah grafis bergambarkan orang-orang bermasker yang tengah memasang hiasan Natal dan bertukar kado.

Tulisan “Selamat Hari Raya Natal” pun terpampang di bagian latar belakang, lengkap dengan kelap-kelip lampu dan perpaduan warna yang menarik.

Presiden Jokowi mengatakan sudah dua tahun pandemi mengiringi kehidupan masyarakat. Sudah dua tahun pula umat Kristiani merayakan Natal dengan keterbatasan.

"Saya berharap pandemi tidak mengurangi kegembiraan dan keceriaan Anda semua merayakan Natal bersama orang-orang tersayang," tulisnya lagi.

Seperti diketahui, Indonesia dan dunia memang sudah cukup lama mengalami pandemi Covid-19, kurang lebih dua tahun.

Sejak virus corona menyebar ke berbagai negara di belahan bumi, manusia mau tidak mau harus merelakan kehidupan normalnya tahu-tahu terenggut begitu saja.

Perayaan hari dan upacara-upacara keagamaan pun juga kena dampaknya. Meski begitu, pandemi tentu tidak akan menghalangi umat melaksanaakan ibadah maupun merayakan kebahagiaan pada hari spesialnya.

Baca berita asli di Akurat.co

Disclaimer : Artikel ini adalah kerja sama antara Indosport.com dengan AkuratCo Hal yang berkaitan dengan tulisan, foto, video, grafis, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab dari AkuratCo