Paris Masters 2015

Menang Cepat Dari Seppi, Federer Bertahan

Kamis, 5 November 2015 20:15 WIB
Penulis: Ivan Reinhard Manurung | Editor: Gema Trisna Yudha
 Copyright:

Roger Federer tampak percaya diri saat bertanding melawan petenis asal Italia, Andreas Seppi dalam turnamen Prancis Masters 2015. Pria yang baru saja memenangkan turnamen Swiss Indoors itu nampak menunjukan perbadaan kualitas yang dimilikinya dengan Seppi.

Dilansir dari IOL, Federer mengaku tidak percaya dapat menyelesaikan pertandingan ini dalam waktu cepat.

"Tentu saja saya suka pertandingan besar, bermain dua, tiga, empat, lima jam. Namun, dapat menyelesaikan pertandingan dalam 47 menit tetap saja menyenangkan," tandas pemain kelahiran 8 Agustus 1981 tersebut.

"Ini jelas merupakan perasaan yang luar biasa, padahal saya tidak mengira akan seperti ini, karena pada latihan sebelumnya ia sangat sulit," tutup suami Mirka Federer itu.

Pertemuan Federer dengan Seppi di ajang Prancis Masters adalah pertemuan ke 14 mereka. Dari total pertemuan tersebut, Federer berhasil mengalahkan Seppi sebanyak 13 kali, dan baru mengalami kekalahan darinya di ajang Australia Terbuka 2015.

Dengan hasil kemenangan ini, Federer berhasil melaju ke babak ketiga turnamen Prancis Terbuka 2015. Ia dijadwalkan akan melawan petenis asal Amerika, John Isner.