Thailand Open 2017

(VIDEO) Juara di Thailand Open, Greysia/Apriani Kejutkan Pelatih

Senin, 5 Juni 2017 18:41 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© HUMAS PBSI/Alchetron.
Greysia Polii/Apriani Rahayu berhasil merebut gelar juara di Thailand Open 2017. Copyright: © HUMAS PBSI/Alchetron.
Greysia Polii/Apriani Rahayu berhasil merebut gelar juara di Thailand Open 2017.

Sebuah kejutan terjadi di babak final nomor ganda putri turnamen Thailand Open 2017 pada Minggu (04/06/17) kemarin. Pasalnya, wakil Indonesia, Greysia Polii/Apriani Rahayu yang merupakan pasangan baru berhasil merebut gelar juara.

Ya, dalam kurun waktu 45 menit, Greysia/Apriani mampu mengalahkan wakil tuan rumah, Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong lewat dua set langsung dengan skor akhir 21-12 dan 21-12.

Keberhasilan pasangan yang memiliki selisih umur 10 tahun itu pun diakui oleh pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian sangat mengejutkan. Semula, Eng Hian sempat sangsi pasangan baru tersebut dapat melangkah jauh di Thailand Open 2017.

Baca Juga

"Progres yang baik dari Greysia/Apriani, sebagai pasangan senior junior bisa saling menjaga komunikasi yang baik, sehingga tidak ada rasa canggung terutama dari pihak Apriani yang saya cukup khawatirkan akan menjadi beban karena berpasangan dengan Greysia sebagai senior," tutur Eng Hian seperti dikutip dari Antara.

© Twitter/@badmintalk_com
Pasangan ganda putri anyar, Greysia Polii/Apriani Rahayu. Copyright: Twitter/@badmintalk_comPasangan ganda putri anyar Indonesia, Greysia Polii/Apriani Rahayu.

Lebih lanjut, Eng Hian yang pernah meraih medali Olimpiade 2004 itu memberi pujian lebih kepada Greysia, yang dianggapnya sebagai senior yang baik karena bisa memberi sokongan semangat kepada Apriani yang masih hijau.

"Karena di sisi Greysia mendapatkan gelar di level Grand Prix Gold adalah hal biasa tetapi Apriani sebagai pemain junior adalah hal yang sangat bagus," tutur lelaki kelahiran 17 Mei 1977 itu.

© PBSI
Eng Hiang, pelatih bulutangkis ganda putri Indonesia. Copyright: PBSIEng Hiang, pelatih bulutangkis ganda putri Indonesia.

Perlu diketahui, selain nomor ganda putri, Indonesia juga merebut gelar juara dalam Thailand Open 2017 di nomor ganda putra. Pasangan Berry Angriawan/Hardianto sukses mengalahkan pasangan Jerman, Raphael Beck/Peter Kaesbauer dengan skor 21-16 dan 21-16.