Roger Federer Berpeluang Cetak Rekor di Australia Terbuka 2019

Jumat, 11 Januari 2019 11:28 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Images
Roger Federer selebrasi di final Mercedes Cup 2018 di Stuttgart. Copyright: © Getty Images
Roger Federer selebrasi di final Mercedes Cup 2018 di Stuttgart.

INDOSPORT.COM – Petenis asal Swiss, Roger Federer, memiliki kesempatan untuk menjadi orang kedua yang meraih gelar juara ke-100 jika juara di ajang Australia Terbuka 2019

Federer saat ini sudah mengantongi 99 gelar dan hanya terpaut 10 titel di belakang legenda tenis, Jimmy Connors, tetapi ia bisa membuatnya genap menjadi 100 gelar juara dalam turnamen tersebut.

Seperti dilansir dari Fox Sports Australia, jika pria berusia 37 tahun itu berhasil melakukannya, maka Federer juga akan menjadi orang pertama yang memenangkan tujuh gelar Australia Terbuka.

Namun Novak Djokovic, yang saat ini selalu menjadi bayang-bayang bagi Federer telah meraih enam kemenangan dan masuk sebagai petenis peringkat 1 dunia, begitu pula dengan Roy Emerson dapat melakukan hal yang sama.

Jika Federer menang pada Australia Terbuka 2019, maka ia bisa mengikuti jejak Djokovic sebagai satu-satunya petenis pria di era modern yang memenangkan tiga gelar Australia Terbuka secara berturut-turut.

Meskipun menang dua kali dalam kariernya di pertandingan yang digelar di Melbourne Park, Federer belum menjadi pemenang Australia Terbuka tertua yang pernah ada.

Ken Rosewall berusia 37 tahun, 63 hari ketika ia memenangkan Australia Terbuka 1972. Jika Federer menang pada 27 Januari nanti, ia akan berusia 37 tahun, lima bulan dan 20 hari dan mengalahkan rekor Rosewall.

Ikuti Terus Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM