Herry IP Unggah Video Latihan Tanpa Kevin Sanjaya, Netizen Ketar-Ketir

Senin, 8 Juli 2019 16:25 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Humas PBSI
Poin kemenangan pertama disumbang oleh ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon setelah mengalahkan Marcus Ellis dan Chris Langridge. Foto: Humas PBSI Copyright: © Humas PBSI
Poin kemenangan pertama disumbang oleh ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon setelah mengalahkan Marcus Ellis dan Chris Langridge. Foto: Humas PBSI

INDOSPORT.COM - Turnamen Indonesia Open 2019 hanya tinggal menghitung hari. Persiapan menjelang kompetisi bulutangkis akbar tersebut terus digencarkan oleh pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi atau yang biasa disebut coach Herry IP.

Melalui akun Instagram pribadinya, @herry_ip, Herry IP membagikan sebuah video latihan tim ganda putra di Pelatnas Cipayung. Dalam video latihan berdurasi singkat tersebut, tampak sejumlah pebulutangkis ganda putra, seperti Mohammad Ahsan dan Marcus Fernaldi Gideon.

Namun terdapat pemandangan yang cukup asing di sana, ya, tidak adanya sosok Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Hendra Setiawan. Di sesi persiapan minggu terakhir, partner Marcus Gideon tersebut malah tak terlihat dan belum dikonfirmasi sedang di mana hingga tak bisa mengikuti latihan tersebut.

Padahal pasangan Kevin/Marcus sedang mengemban tugas berat yaitu mempertahankan gelar juara Indonesia Open yang telah diraih tahun 2018 lalu.

Jika mereka gagal mempertahankan gelar juara ini, poin mereka besar kemungkinan akan dipotong dan posisi mereka di peringkat satu dunia kian terancam.

Ketidakhadiran Kevin ini pun membuat para warganet langsung mempertanyakan keberadaannya. Bahkan beberapa ada yang khawatir dengan ketidakhadiran Kevin dalam latihan tersebut.

"Kevin tidak ada?" ujar @wahid_tulus.

"Pada nyariin Kevin, semangat untuk coach dan tim Indonesia," tulis @han_angeline.

"Penasaran mau lihat Kevin, malah tidak kelihatan," ujar @reni.ambarsari6.