Gaya Tengil Kevin Sanjaya Usai Pukul Shuttlecock ke Arah Badan Lawannya di Japan Open 2019

Sabtu, 27 Juli 2019 17:03 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Terdapat aksi mengejutkan yang dilakukan Kevin Sanjaya di babak semifinal Japan Open 2019. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Terdapat aksi mengejutkan yang dilakukan Kevin Sanjaya di babak semifinal Japan Open 2019.

INDOSPORT.COM – Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo kembali menjadi perhatian setelah menampilkan gaya tengilnya usai pukul shuttlecock ke arah badan lawannya di babak semifinal Japan Open 2019, Sabtu (27/07/19).

Ganda putra kebanggan Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon baru saja berhasil mengandaskan wakil unggulan China, Li Junhui/Liu Yuchen lewat rubber games yakni, 16-21, 21-11, 21-18.

Namun dalam laga sengit tersebut terdapat momen unik yakni saat Kevin menunjukan gaya tengilnya untuk mengejek Li/Liu saat berhasil menambah poin untuk Tanah Air.

Saat itu terjadi rally panjang nan sengit di set ketiga, wakil China mencoba menjebol pertahanan ganda putra berjuluk The Minions lewat serangan kombinasi yang sangat cepat.

Namun smash keras itu berhasil dicegah oleh Kevin/Marcus dengan sangat apik. Kevin yang berada di depan net mampu mengakhiri duel sengit tersebut dengan mengecoh Li/Liu dan memukul shuttlecock ke arah badan lawannya.

Seolah tak puas membuat Indonesia unggul dengan poin 14-10, Kevin kembali mempraktekan gaya salah satu lawannya saat terkecoh dan terkena smash keras yang berasal dari atlet berusia 23 tahun tersebut.

Gaya tengilnya pun menjadi pusat perhatian dan mendapatkan sorakan yang meriah dari penonton terutaman pundukung Indonesia yang langsung bergemuruh.

Berkat kerja sama yang apik, Kevin/Marcus berhasil melaju ke babak final Japan Open 2019, di mana akan kembali tersaji All Indonesian Final dengan melawan rekan senegaranya, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.