Hadapi Chou Tien Chen di Babak Kedua Denmark Open, Sheshar: Saya Mau Tampil All Out!

Rabu, 16 Oktober 2019 19:55 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Ivan Shum/Getty Images
Shesar Hiren Rhustavito akan berhadapan dengan wakil Chinese Taipei, Chou Tien Chen di babak kedua Denmark Open 2019. Copyright: © Ivan Shum/Getty Images
Shesar Hiren Rhustavito akan berhadapan dengan wakil Chinese Taipei, Chou Tien Chen di babak kedua Denmark Open 2019.

INDOSPORT.COM – Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, mengatakan bahwa dirinya akan tampil all out atau tampil maksimal saat berhadapan dengan wakil Chinese Taipei, Chou Tien Chen di babak kedua Denmark Open 2019 pada Kamis (17/10/19).

Atlet yang akrab disapa Shesar ini baru saja mengalahkan Ng Ka Long Angus (Hong Kong), lewat straight game dengan skor 21-15, 21-15 dalam 35 menit, yang membuat ia menyusul dua rekannya, yaitu Jonatan Christie dan Tommy Sugiarto, yang sudah aman lebih dulu.

Usai menjalani pertandingan balas dendam dengan Ng, di mana pada dua pertemuan sebelumnya Shesar kalah dua game langsung di New Zealand Open 2015 dan China Open 2019, tunggal putra kebanggaan tanah air tersebut akan menjalani pertarungan berat.

Pasalnya, Shesar akan berhadapan dengan unggulan dua Chou Tien Chen di babak kedua Denmark Open, yang mana jadi tantangan baru buat Shesar. Sebab, di pertemuan terakhir pada Korea Open 2019 lalu, ia kalah 18-21, 9-21 di babak perempat final dari Chou Tien Chen.

Shesar mengatakan bahwa dirinya harus lebih siap lagi saat berhadapan dengan Chou Tien Chen, dan akan mengerahkan seluruh kemampuannya untuk mengalahkan wakil Chinese Taipei tersebut.

“Buat besok saya harus lebih siap lagi. Kalau bisa mengulangi permainan hari ini, atau bahkan lebih baik. Karena strategi saya hari ini berjalan cukup baik,” ujar Shesar, dilansir dari laman Badminton Indonesia.

“Yang penting saya harus maksimal dan bisa mengeluarkan semua hasil latihan selama ini. Masalah hasil itu nomor dua. Yang penting saya mau all out dulu,” tambahnya.

Sementara itu, wakil ganda putri Indonesia yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil lolos ke babak kedua Denmark Open 2019 usai menang mudah atas Vivian Hoo/Yap Cheng Wen (Malaysia) dengan skor 21-10, 21-18.