Hasil Fuzhou China Open 2019: Takluk dari China, Hafiz/Gloria Terhenti di Babak 32 Besar

Rabu, 6 November 2019 13:24 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faisal/Gloria Emmanuelle Widjaja Copyright: © PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faisal/Gloria Emmanuelle Widjaja

INDOSPORT.COM – Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja gagal melanjutkan langkahnya menuju babak 16 besar Fuzhou China Open 2019 setelah dikalahkan ganda campuran China, He Jiting/Du Yue, Rabu (06/11/19) di Haixia Olympic Sports Center.

Bertemu He Jiting/Du Yue, Hafiz/Gloria tampil di bawah tekanan sejak menit-menit awal pertandingan. Hasilnya mereka tertinggal 3-9 atas ganda campuran asal China tersebut.

Kejar-kejaran angka antara Hafiz/Gloria dan He Jiting/Du Yue terjadi sebelum akhirnya pasangan ganda campuran China tersebut menutup interval pertama dengan skor 7-11.

Setelah interval set pertama, pasangan Indonesia masih sulit untuk mengejar ketertinggalan. Sempat memperkecil skor menjadi 16-17, nyatanya ganda campuran Indonesia ini masih harus mengakui keunggulan pasangan China.

Rally-rally panjang kerap terjadi di set pertama ini. Sebelum akhirnya ditutup dengan keunggulan pasangan China 18-21.

Set kedua dimulai dengan ketat. Kejar-mengejar angka terjadi antara Hafiz/Gloria dan He Jiting/Du Yue. sempat menyamakan skor menjadi 9-9. Sebelum akhirnya pasangan China ini menutup interval set kedua dengan  9-11.

Setelah interval, pertandingan masih berjalan seru dan ketat. Kejar-mengejar angka masih terus terjadi. Pasangan Indonesia sempat menyamakan skor 11-11 sebelum akhirnya tertinggal 13-18.

He Jiting/Du Yue akhirnya menutup set kedua sekaligus mengakhiri pertandingan dengan keunggulan 18-21 dan 14-21. Dengan ini dapat dipastikan jika langkah Hafiz/Gloria terhenti di babak 32 besar Fuzhou China Open 2019.

Penulis: Bayu Wira Handyan