Timnas Bulutangkis Malaysia 'Dibantu' Kamboja Lolos ke Semifinal SEA Games 2019

Sabtu, 30 November 2019 12:55 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Indra Citra Sena
© Shutterstock/Eli Suhaeli
Tim bulutangkis putri Malaysia dapat tiket cuma-cuma dari Kamboja untuk lolos ke semifinal SEA Games 2019. Copyright: © Shutterstock/Eli Suhaeli
Tim bulutangkis putri Malaysia dapat tiket cuma-cuma dari Kamboja untuk lolos ke semifinal SEA Games 2019.

INDOSPORT.COM - Tim bulutangkis putri Malaysia mendapat tiket cuma-cuma dari Kamboja untuk lolos ke semifinal pesta olahraga dua tahunan se-Asia Tenggara atau SEA Games 2019.

Berdasarkan hasil drawing SEA Games 2019, tim putri Malaysia akan berhadapan dengan Kamboja dalam kompetisi beregu yang dimulai di Muntinlupa Sports Center, Manila, Filipina, pada Minggu (1/12/19), besok.

Namun, berdasarkan pengumuman oleh salah seorang official tim bulutangkis Malaysia di akun media sosial miliknya, negara yang menjadi calon lawannya di perempat final memutuskan untuk mundur dari SEA Games 2019.

"Tim bulutangkis putri Kamboja memutuskan mundur dan artinya tim Malaysia langsung lolos ke semifinal. Pertandingan akan dilangsungkan pada 2 Desember 2019," cuitnya.

Di semifinal SEA Games 2019, tim putri Malaysia akan berhadapan dengan tim putri Thailand dan pertandingan akan diselenggarakan pada Senin (2/12/19) mulai pukul 09.00 WIB.

Sementara itu, Indonesia akan memainkan pertandingan perdananya di SEA Games 2019 menghadapi Vietnam pada Minggu (1/12/19) besok hari mulai pukul 09.00 WIB.

Jika tim putri Indonesia lolos ke semifinal, itu artinya akan bersua pemenang Filipina dan Singapura di semifinal SEA Games 2019.