Pelatnas Libur Akibat Wabah Corona, Gregoria Mariska Fokus Latihan Fisik

Minggu, 5 April 2020 02:45 WIB
Penulis: Mohammad Khalid Syihabuddin | Editor: Indra Citra Sena
© Badminton Indonesia
Pelatnas Libur, Gregoria Mariska Fokus Latihan Fisik Copyright: © Badminton Indonesia
Pelatnas Libur, Gregoria Mariska Fokus Latihan Fisik

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, lebih fokus untuk berlatih fisik selama masa diliburkannya pelatnas akibat virus corona.

Seperti dilansir dari ANTARA, pelatih tunggal putri, Rionny Mainaky, menjelaskan bahwa latihan fisik perlu dilakukan untuk menjaga kebugaran para pemain di tengah kekosongan turnamen bulutangkis hingga Juni mendatang.

“Jadi kemarin sempat ketemu dengan anak-anak sebelum saya tinggal. Saya beri gambaran program latihan. Misalnya pagi latihan ringan, lalu saya beri tambahan untuk latihan fisik dsb,” kata Rionny.

Saat ini para pelatih fisik lebih memfokuskan para atlet bulutangkis lebih fokus latihan fisik dan lebih ditingkatkan lagi intensitasnya.

Mengenai persiapan menuju Olimpiade Tokyo yang mengalami perubagan jadwal dan dilaksanakan pada tahun depan, Rionny mengaku bahwa dirinya belum merumuskan program latihan.

Hal ini lebih difokuskan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran para atlet di tengah pandemi virus corona yang terus memakan korban di Indonesia.

Salah satu pebulutangkis yang notabene atlet Olimpiade Tokyo, Gregoria Mariska Tunjung, mengutamakan latihan fisik demi menjaga kebugaran dan kesehatan tubuhnya. Ia juga menambah porsi latihan fisiknya selama masa libur pelatnas akibat pandemi COVID-19.

Meski begitu, Persatuan Bulutangkis Indonesia (PBSI) hingga kini belum membuat perencanaan apa pun karena mereka masih harus menunggu kepastian dari Federasi Bulutangkis Internasional (BWF).

Setelah mendapatkan kepastian, pihak federaqsi dan pelatih akan menyusul program kusus untuk para atlet, terutama persiapan menuju Olimpiade Tokyo yang akan berlangsung pada 23 Juli-8 Agustus 2021.