Cuma 9 Menit! Ganda Campuran Indonesia Pernah Menang 21-0 Dua Kali

Rabu, 15 April 2020 16:18 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Sebuah fenomena langka pernah diukir oleh pasangan ganda campuran Indonesia, yakni Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati di turnamen Badminton Asia Championships 2012.

Fenomena langka tersebut diukir oleh pasangan ganda campuran Indonesia pada saat menghadapi pasangan Turkmenistan di turnamen Badminton Asia Championships 2012 di Qingdao, China pada Rabu (04/08/2012) silam.

Dalam pertandingan yang berlangsung selama 9 menit saja, pasangan ganda campuran Fran Kurniawan/Shendy Puspa berhasil membuat pasangan Annachary Nyyazguyyev/Violetta Arutyunyan dalam pertandingan straight games dengan skor kembar 21-0.

Pasangan Turkmenistan tersebut tampak tidak berdaya ketika terpaksa harus berhadapan dengan pasangan Indonesia di turnamen sebesar Badminton Asia Championships 2012 lalu.

© Tournament Software
Skor 21-0 dan 21-0 pernah dicapai pasangan ganda campuran Indonesia Copyright: Tournament SoftwareSkor 21-0 dan 21-0 pernah dicapai pasangan ganda campuran Indonesia, Fran Kurniawan/Shendy Puspa

Namun hal tersebut bisa dibilang sangat wajar mengingat pasangan ganda campuran Turkmenistan bukan murni pasangan ganda campuran, melainkan mereka berasal dari sektor yang berbeda.

Pebulutangkis Annachary Nyyazguyyev misalnya, ia bermain di sektor tunggl dan ganda putra serta merangkam di sektor ganda campuran bersama dengan Violetta Arutyunyan.

Sementara pasangan Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati merupakan pasangan murni ganda campuran. Maka tak heran jika mereka bisa menghancurkan pasangan Turkmenistan tersebut dalam waktu yang cepat dengan skor di luar nalar.

1