Pamer Skill Bermain Bola, Lin Dan Siap Saingi Cristiano Ronaldo

Jumat, 8 Mei 2020 17:45 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Shi Tang/Getty Images
Pamer skill bermain bola, pebulutangkis sekaligus legenda tunggal putra China, Lin Dan siap saingin mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo. Copyright: © Shi Tang/Getty Images
Pamer skill bermain bola, pebulutangkis sekaligus legenda tunggal putra China, Lin Dan siap saingin mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo.

INDOSPORT.COM - Pamer skill bermain bola, pebulutangkis sekaligus legenda tunggal putra China, Lin Dan siap saingin mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo.

Dilansir dari situs olahraga BadmintonPlanet, dalam video yang singkat yang ditampilkan oleh salah satu akun Youtube, Lin Dan tampak sedang meliuk-liuk dengan bola, tapi bukan shuttlecock.

Lin Dan diketahui memutuskan untuk mengambil cuti dan kembali ke kampung halamannya bersama dengan putra dan istrinya dan absen dari sesi pelatihan Timnas Bulutangkis China di Chengdu, provinsi Sichuan, China.

Skill Lin Dan di dunia bulutangkis sudah tidak lagi perlu diragukan. Terbukti, ia sudah mengoleksi gelar Grand Slam di sepanjang kariernya bermain bulutangkis.

Namun siapa sangka, jika di dunia sepak bola, Lin Dan juga memiliki skill yang tidak kalah bagusnya seperti salah satu megabintang sepak bola dunia, Cristiano Ronaldo.

Pebulutangkis Lin Dan yang pulang ke kampung halamannya diketahui memanfaatkan waktunya tersebut untuk bermain futsal bersama dengan rekan-rekannya.

Dalam momen tersebut, pebulutangkis Lin Dan tampak meliuk-liuk dengan bola dan berhasil mencetak gol yang indah dari skillnya yang hebat tersebut.

Sebelum kembali ke kampung halamannya, Lin Dan lebih dulu menghabiskan waktu bersama dengan putra semata wayangnya dan istrinya, XIe Xingfang di sebuah pantai.

Dalam beberapa potret yang dibagikan, Lin Dan tampak sedang berjalan menyusuri pantai bersama Xiao Yu dan sibuk menggulung celannya yang basah terkena air.

Saat ini, Lin Dan sedang libur kompetisi bulutangkis internasional akibat virus Corona dan sedang mengincar penampilan kelimanya di panggung Olimpiade.