Tak Ada Indonesia! Inilah Atlet Bulutangkis Terbesar dalam Sejarah

Rabu, 10 Juni 2020 07:59 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Visual China Group via Getty Images/Visual China Group via Getty Images
Ganda putra China, Cai Yun/Fu Haifeng. Copyright: © Visual China Group via Getty Images/Visual China Group via Getty Images
Ganda putra China, Cai Yun/Fu Haifeng.
Cai Yun/Fu Haifeng

Pasangan Cai Yun/ Fu Haifeng menjadi pemain ganda putra terbesar di sepanjang sejara, karena berhasil mencapai dua final Oimpiade di dua edisi berbeda, yaitu Olimpiade Beijing dan Olimpiade London, dimana mereka meraih medali perak dan emas.

Selepas Cai Yun memutuskan pensiun, Fu Haifeng berpasangan dengan Zhang Nan dan sukses meraih medali emas di Olimpiade Rio 2016 dan menjadikannya ganda putra pertama yang meraih medali emas Olimpiade berturut-turut.

Du Jing/Yu Yang

© Streeter Lecka/Getty Images
Yu Yang (depan) saat masih aktif sebagai ganda putri China bersama Du Jing Copyright: Streeter Lecka/Getty ImagesYu Yang (depan) saat masih aktif sebagai ganda putri China bersama Du Jing

Du Jing/Yu Yang menjadi pasangan ganda putri terbesar di sepanjang sejarah bulutangkis. Mereka berhasil menduduki peringkat 1 dunia dalam waktu yang lama dan memenangkan medali emas Olimpiade Beijing 2008.

Zhang Nan/Zhao Yunlei

© Herry Ibrahim/Indosport
Caption Copyright: Herry Ibrahim/IndosportZhang Nan/Zhao Yunlei

Zhang Nan dan Zhao Yunlei menjadi pasangan ganda campuran terbesar dalam sejarah, dimana mereka berhasil memenangkan medali emas di Olimpiade London 2012, medali perunggu di Olimpiade Rio 2016, meraih 3 gelar Kejuaraan Dunia serta 27 gelar Super Series.