Terinspirasi Indonesia, Malaysia akan Gelar Turnamen Internal

Minggu, 28 Juni 2020 21:32 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Lanjar Wiratri
© Garfis: Yanto/INDOSPORT
Terinspirasi dari Indonesia, Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) berencana menggelar turnamen bulutangkis internal untuk para pemain juniornya. Copyright: © Garfis: Yanto/INDOSPORT
Terinspirasi dari Indonesia, Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) berencana menggelar turnamen bulutangkis internal untuk para pemain juniornya.

INDOSPORT.COM - Terinspirasi dari Indonesia, Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) berencana menggelar turnamen bulutangkis internal untuk para pemain juniornya.

Menyiasati turnamen bulutangkis internasional yang banyak ditangguhkan oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) dan baru akan digelar kembali pada September, BAM akhirnya mengikuti langkah Indonesia.

Sebelumnya, Indonesia melalui PBSI telah menggelar turnamen bulutangkis internal untuk para pemain pelatnas Cipayung demi menyiasati tidak adanya turnamen bulutangkis internasional dan menjaga hawa kompetitif para pemain bulutangkis pelatnas.

Turnamen internal bertajuk Mola TV PBSI Home Tournament tersebut digelar untuk departemen di pelatnasi Cipayung mulai dari ganda putra, ganda campuran, tunggal putra, ganda putri dan tunggal putri.

Pada 24-26 Juni lalu telah resmi digelar kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament untuk sektor ganda putra, dimana pasangan Fajar Alfian/Yeremia Yacob Rambitan yang keluar sebagai pemenang, sedangkan pasangan Kevin Sanjaya/M.Reza Pahlevi di posisi runner-up.

Berkaca dari keberhasilan Indonesia melalui PBSI menyelenggarakan turnamen bulutangkis internal, BAM pun berencana melakukan hal yang sama dan akan menggelar kompetisi internal untuk para pemain pelatnas junior Malaysia.

"Untuk menjaga agar para pemain tetap kompetitif, kami selalu dapat memiliki lebih banyak pertandingan simulasi dan turnamen mini secara internal. Jadi, masih ada banyak jalan bagi kita untuk menilai kinerja mereka," ujar Sekjend BAM, Kenny Goh dikutip dari media The Star.

Rencananya, BAM akan menggelar turnamen yang bertajuk National U-21 Championships pada 2-6 Septembar, National Championships pada 16-20 dan Malaysia International Challenge pada 3-8.