Australia Terbuka 2021 Digelar dengan Penonton, Segini Jumlahnya

Senin, 1 Februari 2021 11:09 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor:
© Fred Lee/Getty Images
Kompetisi Grand Slam Australia Terbuka 2021 dipastikan bakal digelar dengan menghadirkan penonton, segini jumlah yang dikonfirmasi oleh pemerintah setempat. Copyright: © Fred Lee/Getty Images
Kompetisi Grand Slam Australia Terbuka 2021 dipastikan bakal digelar dengan menghadirkan penonton, segini jumlah yang dikonfirmasi oleh pemerintah setempat.

INDOSPORT.COM - Kompetisi Grand Slam Australia Terbuka 2021 dipastikan bakal digelar dengan menghadirkan penonton, segini jumlah yang dikonfirmasi oleh pemerintah setempat.

Dilansir dari situs olahraga Sporting News, pemerintah Victoria akhirnya resmi menyetujui kompetisi Grand Slam Australia Terbuka 2021 untuk menampung penonton dengan kapasitas 25 ribu sampai 30 ribu untuk setiap harinya.

Pada kompetisi Grand Slam ini, jumlah penonton akan diperbolehkan sebanyak 30 ribu orang selama 8 hari, sebelum akhirnya akan dikurangi menjadi 25 ribu pada saat Australia Terbuka 2021 memasuki babak perempat final.

"Selama 14 hari, itu berarti kami akan memiliki hingga 390.000 orang di sini di Taman Melbourne, sekitar 50 persen dari rata-rata selama beberapa tahun terakhir," ujar Menteri Olahraga Australia, Martin Pakula.

"Rod Laver Arena akan memiliki atmosfer yang luar biasa, tidak jauh berbeda dengan atmosfer yang kami saksikan di semua kompetisi Terbuka di tahun-tahun sebelumnya," lanjutnya.

"Ini tidak akan sama, tetapi ini akan menjadi acara internasional paling signifikan dengan kerumunan yang telah disaksikan dunia selama berbulan-bulan," tuturnya.

Kompetisi Australia Terbuka 2021 akan mulai digelar pada 8 - 21 Februari di Melbourne Park, dan akan diikuti oleh petenis-petenis papan atas, sebut saja seperti Rafal Nadal, Novak Djokovic, Serena Williams dan masih banyak lagi.

Pada edisi Australia Terbuka 2020, petenis Novak Djokovic sukses keluar sebagai juara di sektor tunggal putra, sedangkan di sektor tunggal putri yang keluar sebagai juara adalah Sofia Kenin. Sekadar informasi, para petenis yang akan mengikuti kompetisi Grand Slam ini harus menjalani karantina selama 14 hari.