Incar Ranking BWF, Anak Didik Pelatih Indonesia Ingin Bela India di Olimpiade 2024

Senin, 17 Januari 2022 16:02 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© thebridge.in
Pebulutangkis asal India, Tasnim Mir. Copyright: © thebridge.in
Pebulutangkis asal India, Tasnim Mir.

INDOSPORT.COM – Pebulutangkis didikan pelatih Indonesia Edwin Iriawan, Tasnim Mir, bermimpi bisa menembus ranking BWF demi mewakili India di Olimpiade Paris 2024.

Sosok Tasnim Mir tengah menjadi sorotan setelah berhasil menjadi tunggal putri India pertama yang menduduki ranking 1 dunia junior bulutangkis.

Pencapaian Tasnim Mir pada 2021 di bawah kepelatihan Edwin Iriawan tersebut, belum pernah sekalipun diraih oleh pemain putri India, termasuk Pusarla Sindhu, dan Saina Nehwal.

Oleh karena itu Tasnim Mir akan mulai berfokus untuk membidik rankingnya di level senior. Dengan mengikuti banyak turnamen senior, rankingnya akan perlahan naik.

Bukan hanya itu saja, ini bisa membuka jalan untuknya mewakili India di pesta olahraga empat tahunan, Olimpiade yang akan digelar di Paris tiga tahun mendatang.

“Fokus saya saat ini adalah di level senior karena saya ingin bermain lebih banyak di turnamen internasional,” kata Tasnim Mir dilansir dari Republic World.

“Saya akan berusaha untuk naik peringkat di level senior agar bisa mewakili India di Olimpiade,” sambungnya.

Pengalaman berharga Tasnim Mir di level senior tahun lalu adalah saat dia dipercaya tampil di ajang beregu Piala Uber 2020 lalu.

Meski kalah dari Supanida Kathetong dari Thailand di babak penyisihan grup, namun penampilannya sangat menjanjikan.