Ingin Bangkit dari Hasil Minor, Lee Yang/Wang Chi-lin Bidik Asian Games 2022

Selasa, 15 Februari 2022 15:57 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© Shi Tang/Getty Images
Pebulutangkis ganda putra Chinese Taipei, Lee Yang/Wang Chi-lin, akan bidik Asian Games 2022 usai meraih hasil minor sejak menjadi juara Olimpiade Tokyo 2020. Copyright: © Shi Tang/Getty Images
Pebulutangkis ganda putra Chinese Taipei, Lee Yang/Wang Chi-lin, akan bidik Asian Games 2022 usai meraih hasil minor sejak menjadi juara Olimpiade Tokyo 2020.

INDOSPORT.COM –  Pebulutangkis ganda putra Chinese Taipei, Lee Yang/Wang Chi-lin, akan bidik Asian Games 2022 usai meraih hasil minor sejak menjadi juara Olimpiade Tokyo 2020.

Sebagaimana diketahui, Lee Yang/Wang Chi-lin adalah salah satu ganda putra elite dunia. Keduanya menunjukkan penampilan impresif sejak awal tahun 2021.

Puncaknya, Lee Yang/Wang Chi-lin berhasil menyabet medali emas Olimpiade Tokyo 2020 yang digelar pada 24 Juli-2 Agustus 2021.

Pada partai final kala itu, Lee Yang/Wang Chi-lin berhasil menang atas ganda putri China, Li Jun Hui/Liu Yu Chen, dengan skor akhir 21-18, 21-12.

Namun, paska kemenangannya itu, Lee Yang/Wang Chi Lin seolah tampil tak konsisten, entah karena beban menjadi jawara Olimpiade atau gara-gara faktor kelelahan atas padatnya jadwal BWF.

Mereka bahkan tak sekalipun meraih gelar. Terakhir, Lee Yang/Wang Chi-lin bahkan kandas di babak perempat final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021.

Kini, di antara rentetan hasil minor tersebut, Lee Yang/Wang Chi-lin akan berusaha kembali menunjukkan tajinya dengan membidik gelar di pesta olahraga terbesar di Asia, yakni Asian Games 2022.

Multievent itu akan digelar pada 10-25 September 2022 di Hangzhou, Zhejiang, China. Untuk itulah Lee Yang/Wang Chi-lin sudah terlihat giat berlatih bulutangkis sejak 7 Februari 2022 kemarin.

“Tekanannya telah ada sejak tahun lalu, dan saya yakin itu tidak akan terulang lagi (meraih hasil minor),” kata Wang Chi-lin melansir laman Aiyuke.

“Kami harus tampil dengan stabil di setiap pertandingan dan kami akan lebih memperhatikan lagi bermain pada level kami. Fokus untuk permainan dan memperbaiki masalah yang kami hadapi,” tambah Lee Yang.