Bikin Kento Momota Angkat Koper dari Badminton Asia Championship 2022, Chico Aura: Saya Belum Puas!

Rabu, 27 April 2022 13:56 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© NOC Indonesia
Anthony Ginting usung misi khusus di ajang Badminton Asia Championship 2022. Copyright: © NOC Indonesia
Anthony Ginting usung misi khusus di ajang Badminton Asia Championship 2022.
Anthony Ginting Usung Misi Khusus

Seperti Chico Aura Dwi Wardoyo, rival Kento Momota lainnya, yaitu Anthony Sinisuka Ginting mengusung misi khusus di ajang Badminton Asia Championship 2022.

“Semua pemain pastinya mau juara di sini (Badminton Asia Championships), apalagi poinnya besar setara Super 1000,” ujar Anthony Ginting dalam Konferensi Pers Kejuaraan Asia 2022 di Hotel Crimson, Manila, Filipina, Minggu (24/04/22), yang dinukil dari rilis PBSI.

“Saya ingin menampilkan permainan terbaik dari pertandingan pertama, kedua dan seterusnya,” sambung Anthony Sinisuka Ginting.

“Saya mau cari momentum untuk bangkit, cari percaya dirinya lagi setelah performa yang kurang bagus di beberapa turnamen terakhir,” katanya.

Ginting sendiri merasa semakin percaya diri karena sebelumnya dia juga pernah meraih gelar juara Filipina sebelumnya. Modal itulah yang ia ingin ulangi sekarang.

Saat itu, Ginting berhasil membawa Indonesia meraih podium tertinggi di beregu SEA Games 2019 dan Kejuaraan Asia Beregu 2020.

Baca selengkapnya: Siap Tempur di Badminton Asia Championships, Anthony Ginting: Misi untuk Bangkit!