Perkasa Libas China di Partai Penentu Piala Thomas 2022, Jonatan Christie Pilih Membumi

Jumat, 13 Mei 2022 08:45 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Tunggal putra ranking 5 dunia, Jonatan Christie, ungkap perasaan usai sukses jadi penentu kemenangan Indonesia atas China di perempat final Piala Thomas 2022. Copyright: © PBSI
Tunggal putra ranking 5 dunia, Jonatan Christie, ungkap perasaan usai sukses jadi penentu kemenangan Indonesia atas China di perempat final Piala Thomas 2022.

INDOSPORT.COM – Tunggal putra ranking 5 dunia, Jonatan Christie, ungkap perasaan usai sukses jadi penentu kemenangan Indonesia atas China di perempat final Piala Thomas 2022.

Diketahui, pada Kamis (12/05/22), tim putra Indonesia sukses menang telak 3-0 atas China di babak perempat final  Piala Thomas 2022.

Poin kemenangan dipersembahkan oleh Anthony Sinisuka Ginting, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya, serta Jonatan Christie yang turun di 3 partai pertama.

Kemenangan telak Indonesia atas China itu menjadi hasil ulangan dari partai final Piala Thomas 20220 yang mempertemukan kedua tim .

Selanjutnya, Indonesia yang lolos ke semifinal, akan berjumpa dengan tim tangguh Jepang, Jumat (13/05/22) mulai pukul 18.00 WIB.

Sebagai salah satu aktor di balik kesuksesan tersebut,  Jonatan Christie tak bisa menyembunyikan rasa syukurnya usai menumbangkan jagoan muda China, Li Shi Feng, dengan straight game 21-13 dan 21-18.

“Puji Tuhan bisa bermain sangat-sangat baik, karena itu yang paling saua tekankan dan saya berusaha semaksimal mungkin,” ucap Jonatan Christie melansir Antara.

“Anggap saja latihan, harus menikmati pertandingan,” sambung Jonatan Christie pasca pertandingan di Impact Arena, Bangkok.

Menurut Jonatan Christie, kesuksesannya menumbangkan Li Shi Feng di perempat final Piala Thomas 2022, bisa  disebabkan oleh dua hal.

Pertama adalah Jonatan Christie tampil menjadi lebih nyaman dan percaya diri karena kedudukan Indonesia adalah unggul 2-0 atas China.

Kedua adalah kondisi fisik Li Shi Feng pun bisa jadi sebab. Pasalnya, pebulutangkis China itu tak terlalu bugar usai sebelumnya melalui pertandingan melelahkan di babak penyisihan Grup B melawan Denmark.