Sukses Gebuk Akane Yamaguchi, Selebrasi 'Ndlosor' An Se-young Dibilang Mirip Ibrahimovic

Jumat, 13 Mei 2022 17:30 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Shi Tang/Getty Images
Sukses menggebuk musuh bebuyutannya, Akane Yamaguchi, di semifinal Piala Uber 2022, selebrasi An Se-young disebut mirip Zlatan Ibrahimovic. Copyright: © Shi Tang/Getty Images
Sukses menggebuk musuh bebuyutannya, Akane Yamaguchi, di semifinal Piala Uber 2022, selebrasi An Se-young disebut mirip Zlatan Ibrahimovic.

INDOSPORT.COM - Sukses menggebuk musuh bebuyutannya, Akane Yamaguchi, di semifinal Piala Uber 2022, selebrasi An Se-young disebut mirip Zlatan Ibrahimovic.

An Se-yong berhasil membawa Korea Selatan meraih poin perdana atas Jepang, dan semakin percaya diri. Alhasil, skuat dari Negeri Ginseng akhirnya bisa menang 3-0.

Namun, tak mudah bagi An Se-yong bisa mengalahkan Akane Yamaguchi, pemilik ranking nomor satu dunia tunggal putri.

Awalnya, wonderkid berusia 20 tahun itu dipaksa jatuh bangun menghadapi Akane. Ia kehilangan game pertama, skor 15-21.

Memasuki game kedua, Akane tetap bisa mendominasi, tapi An Se-young memiliki stamina yang bagus, sehingga ia berbalik unggul dan menang 21-18. Rubber game!

Di partai penentu ini, kedua pemain saling mencari celah. Pukulan menyamping yang dilancarkan An Se-young, tak bisa dikejar Akane. Laga ketiga berakhir, skor 21-18.

Tak kuasa menahan rasa gembira, An Se-young melakukan selebrasi berlari-lari sambil merentangkan kedua tangannya, layaknya selebrasi Zlatan Ibrahimovic.

Saat melihat karpet di tepi lapangan, An Se-young langsung tiarap atau 'ndlosor' dan melepas perasaan lelah setelah ia digempur Akane.

Wajar jika momen ini sangat emosial bagi An Se-yong. Ia bisa mengantarkan Korea ke final Piala Uber 2022, setelah terakhir kali Korea menjadi juara di tahun 2010 silam.