Hasil Indonesia Masters 2022: Rinov/Pitha ke Perempat Final Usai Kandaskan Praveen/Melati

Kamis, 9 Juni 2022 16:26 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari di Korea Open 2022. Foto: PBSI Copyright: © PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari di Korea Open 2022. Foto: PBSI

INDOSPORT.COM – Berikut ini hasil pertandingan babak 16 besar Indonesia Masters 2022, Kamis (09/06/22) antara Praveen Jordan/Melati Daeva melawan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Duel sesama wakil Indonesia tersaji di babak 16 besar Indonesia Masters 2022. Yakni mempertemukan pasangan Pelatnas Cipayung  Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari  melawan wakil Padepokan Merah alias PB Djarum, Praveen Jordan/Melati Daeva.

Bertanding di Istora Senayan, Praveen/Melati yang berstatus unggulan keempat harus mengakui keunggulan Rinov/Pitha usai kekalahan straight gim dengan skor 21-16, dan 21-16 dalam waktu 36 menit.

Kedua pasangan Indonesia sudah saling beradu taktik serangan sejak menit pertama. Kejar-kejaran skor terjadi hingga kedudukan beberapa kali imbang di angka 5-5.

Namun, Praveen/Melati yang terlihat sangat kompak di laga tersebut mulai mengepakkan sayapnya untuk berbalik unggul dari Rinov/Pitha 10-8.

Namun pukulan menyangkut net dari Praveen dan Melati berbuah angka untuk Rinov/Pitha untuk menyamakan kedudukan 10-10.

Pitha menyudahi interval pertama dengan sebuah cegatan di depan net yang gagal diantisipasi Praveen/Melati. Rinov/Pitha sementara unggul 10-11.

Berlanjut usai turun minum, Rinov/Pitha mengambil alih permainan dengan meraih enam angka beruntun. Kesalahan demi kesalahan Praveen juga ikut berkontribusi.

Laju pasangan peringkat 19 dunia itu semakin tak terkejar. Setelah unggul 11-16, Rinov/Pitha kembali meraup dua angka lagi untuk memperlebar jarak.

Praveen/Melati hanya mampu menambah dua poin, sebelum Rinov/Pitha kembali mendominas untuk mengamankan matchpoint.

Tak butuh waktu lama, Rinov/Pitha akhirnya mampu menyudahi set pertama dengan kemenangan16-21.