Indonesia Open 2022: Kembali Takluk, Anthony Ginting Masih Akui Axelsen yang Terbaik

Sabtu, 18 Juni 2022 00:03 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Subhan Wirawan
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Anthony Ginting vs Victor Axelsen Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Anthony Ginting vs Victor Axelsen

INDOSPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting harus terhenti di babak 8 besar Indonesia Open 2022, Jumat (17/06/22).

Bermain di Istora Senayan, Jakarta, Anthony Sinisuka Ginting kembali bertekuk lutut oleh tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen.

Ginting sempat kehilangan poin di awal gim pertama. Interval pertama mampu dikunci oleh Viktor Axelsen dengan sebuah smash keras yang membuat skor berubah menjadi 11-8 atas Anthony Sinisuka Ginting.

Axelsen pun terus menjaga keunggulan hingga menutup gim pertama dengan 21-13.

Memasuki gim kedua, Anthony Ginting mencoba bangkit. Ginting memberikan perlawanan sengit, alhasil Ginting mampu mencuri gim kedua dengan 21-19.

Berlanjut pada gim ketiga, Ginting seakan kehabisan bensin. Ginting tertinggal jauh sejak awal gim ketiga.

Axelsen begitu mudah mendapat poin hingga akhirnya menutup gim ketiga dengan 21-9.

Ditemui selepas pertandingan, Ginting menilai Viktor Axelsen  memang satu tunggal putra terkuat.

"Menurut saya memang Axelsen itu di deretan tunggal putra paling tinggi," ucap Ginting.

Ginting juga mengatakan permainan Axelsen tipe pemain yang bisa memanfaatkan keunggulan. Selain itu, pemain Axelsen dinilai sangat optimal di lapangan.