Malaysia Open 2022: Jadi Sorotan, Momen Manis Saat Pitha Semangati Rinov di Laga Ketat

Rabu, 29 Juni 2022 14:35 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Kerjasama Apik Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di babak 32 besar Malaysia Open 2022. Copyright: © PBSI
Kerjasama Apik Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di babak 32 besar Malaysia Open 2022.
Kerjasama Apik di Malaysia Open 2022

Saling mendukung dan berkomunikasi, memang menjadi salah satu cara untuk menjalin chemistry dengan partner di sektor ganda.

Apapun bentuknya, namun kerjasama apik Rinov/Pitha selama di Malaysia Open 2022 itu, sangat perlu diapresiasi dan mendapatkan dukungan netizen.

Apalagi, pebulutangkis ganda campuran ranking 19 dunia itu beberapa saat lalu sempat mendapatkan kritik dari pelatih Amon Santoso terkait kurangnya komunikasi.

“Rinov/Pitha dan Adnan/Mychelle saya harap komunikasi antar pasangan bisa lebih baik lagi. Dengan komunikasi yang baik, maka akan bisa lebih jalan mainnya, kekompakannya lebih erat,” sebut Amon Santoso, pelatih ganda campuran PBSI.

“Saya banyak ngobrol sama mereka supaya mereka bisa saling ngobrol juga. Evaluasi kekurangan-kekurangan masing-masing,” tukas Amon Santoso.

Kini, pembuktian Rinov/Pitha masih terus berlanjut di Malaysia Open 2022. Usai menumbangkan Chan Peng Soon/Cheah Yee See dengan susah, keduanya bakal bertemu lawan susah di babak selanjutnya.

Pada babak 16 besar Malaysia Open 2022, Kamis (30/6/22), Rinov/Pitha bakal berjumpa peraih perunggu Kejuaraan Dunia 2021, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Secara head to head, Rinov/Phita memang kalah tipis 1-2 atas Tang Chun Man/Tse Ying Suet. Namun Rinov/Pitha sukses mengalahkan ganda ranking 7 dunia itu di pertemuan terakhir.

Tepatnya di ajang Kejuaraan Asia 2022, di mana saat itu Rinov/Pitha hanya butuh dua game untuk menumbangkan Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Selain Rinov/Pitha, ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati juga sukses ke 16 besar Malaysia Open 2022 usai menang atas Chang Tak Ching/Ng Wing Yung.