Tengkurap hingga Duduk, Defense Ciamik Pasangan 'Anak Saleh' di Final Taipei Open 2022

Minggu, 24 Juli 2022 20:31 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Lee Yang/Wang Chi Lin ganda putra Chinese Taipei Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Lee Yang/Wang Chi Lin ganda putra Chinese Taipei
Momen Defense Epik Lee Yang/Wang Chi Lin di Final Taipei Open 2022

Saat itu duel final ganda putra antara Lee Yang/Wang Chi Lin vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee berjalan cukup seru.

Lee/Wang sendiri tertinggal cukup jauh dengan skor 8-14 atas pasangan Malaysia.

Tak mau kehilangan poin lagi, Lee/Wang pun mencoba melakukan defense dan mencuri poin.

Namun, Man/Kai nampaknya terlalu sulit untuk dibendung. Hal ini membuat Wang Chi Lin mencoba melakukan pertahanan dengan berbagai cara.

Salah satunya ialah menghalau shuttlecock yang diterimanya dari pasangan Malaysia. Ia pun rela jatuh bangun hingga tengkurap dan kemudian duduk demi menghadang serangan.

Namun sayang, Wang Chi Lin gagal mempertahankan bola sehingga memberikan satu poin untuk Malaysia. Meski demikian, aksi ciamik dari pasangan berjuluk 'Anak Saleh' Chinese Taipei ini mendapatkan pujian dari penonton maupun netizen.

“Wang Chi Lin keren banget barusan” @BadmintonTalk

“Sepertinya dia bisa diajak tari Saman” @ab******

“Keren bangettt gilaaaa” @mi*****

“Iya defensenya keren bgt” @sz******

“Tengkurap duduk masih balikin bola” @na*****

Namun sayang perjuangan Lee Yang/Wang Chi Lin gagak membuat mereka meraih gelar juara usai kalah lewat rubber games dengan skor 18-21, 21-11 dan 18-21 atas Man Wei Chong/Kai Wun Tee di final Chinese Taipei Open 2022.