In-depth

Diari Novak Djokovic Sepanjang 2022: Terpuruk hingga Bangkit Saat Akhir Tahun

Sabtu, 10 Desember 2022 19:35 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Hannah Peters/Getty Images
Diari Novak Djokovic sepanjang 2022. Foto: Hannah Peters/Getty Images. Copyright: © Hannah Peters/Getty Images
Diari Novak Djokovic sepanjang 2022. Foto: Hannah Peters/Getty Images.

INDOSPORT.COM - Melihat kembali ke belakang, sepak terjang Novak Djokovic sepanjang tahun 2022, yang diisi berbagai macam peristiwa menarik.

Tahun 2022 memang bak ‘gado-gado’ bagi petenis kawak asal Serbia ini. Akan tetapi, bulan Desember ini ia bisa tersenyum lagi setelah menggondol gelar ATP Finals.

Di partai final yang digelar beberapa waktu lalu, ia berhasil menumbangkan Casper Ruud dengan skor 7-5, 6-3.

Lantas, seperti apa diari Novak Djokovic selama tahun 2022 ini? Berikut beberapa peristiwa penting ia alami.

Drama Australian Open

Awal tahun, Novak Djokovic sudah harus menghadapi cobaan besar dalam kariernya. Gara-gara vaksin, ia kesulitan menembus otoritas Australia untuk berlaga di turnamen Grand Slam pertama tahun 2022.

Seiring kedatangannya di bandara, sederet drama pun satu per satu terjadi. Salah satunya, ketika ia dibawa petugas ke sebuah hotel dengan fasilitas seadanya, bahkan dianggap sebagai sebuah ‘penjara’.

Beberapa laporan menunjukkan bahwa kondisi di dalam fasilitas hotel tersebut cuku memprihatinkan. Ada pengungsi dan pencari suaka yang ditahan di sana oleh Australian Border Force (ABF).

Orang tua Novak Djokovic di Serbia pun sampai harus buka suara lantaran sudah tidak tahan dengan perlakuan yang diberikan kepada sang anak.

Singkat cerita, sang petenis pun akhirnya tidak jadi berlaga di Australian Open 2022 dan kembali ke negaranya.

Setelah itu, ia rehat sejenak untuk mengembalikan fisik dan mentalnya sebelum kembali lagi untuk berlaga di turnamen.