Hasil Indonesia Masters 2023: Sempat Bombardir Wakil Jepang, Dejan/Gloria Pupus Harapan Juara

Jumat, 27 Januari 2023 17:08 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Isman Fadil
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pebulutangkis ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari wakil Jepang pada perempat final Indonesia Masters 2023, Jumat (27/01/23). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pebulutangkis ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari wakil Jepang pada perempat final Indonesia Masters 2023, Jumat (27/01/23).

INDOSPORT.COM – Pebulutangkis ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja kalah dari wakil Jepang pada perempat final Indonesia Masters 2023, Jumat (27/01/23).

Pertandingan perempat final Indonesia Masters 2023 antara Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo, berlangsung di Istora Senayan, Jakarta.

Dalam pertandingan tersebut Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja harus mengakui keunggulan Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo melalui rubber game, dengan skor 21-15, 18-21 dan 13-21.

Hasil itu membuat Dejan/Gloria gagal memastikan tiket semifinal Indonesia 2023, untuk menghadapi ganda campuran China, Zhen Bang Jiang/Ya Xin Wei.

Selain itu, hal tersebut juga membuat head to head antara Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja melawan Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo menjadi imbang 1-1.

Jalannya Gim Pertama

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja tampil percaya diri sejak gim pertama dimulai.

Bahkan, Dejan/Gloria sempat memimpin lebih dulu dari Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo di awal gim pertama dengan kedudukan 4-2.

Dejan/Gloria kerap melakukan smash keras untuk membongkar pertahanan yang dimiliki oleh ganda campuran Jepang tersebut.

Tak hanya itu, Dejan Ferdinansyah tidak jarang melakukan drop shot untuk mengelabuhi Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo.

Alhasil, Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja berhasil mengambil kemenangan di gim pertama atas Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo dengan kedudukan 21-15.