5 Pebulu Tangkis Indonesia Pemeluk Agama Islam yang Memutuskan Berhijrah, Salah Satunya Seorang Mualaf

Rabu, 29 Maret 2023 23:07 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Sejumlah pebulu tangkis Indonesia yang memeluk agama Islam, diketahui memilih berhijrah dalam menjalani kehidupannya sehari-hari. Foto: PBSI Copyright: © PBSI
Sejumlah pebulu tangkis Indonesia yang memeluk agama Islam, diketahui memilih berhijrah dalam menjalani kehidupannya sehari-hari. Foto: PBSI

INDOSPORT. COM - Sejumlah pebulu tangkis Indonesia yang memeluk agama Islam, diketahui memilih berhijrah dalam menjalani kehidupannya sehari-hari.

Mereka melakukan segala sesuatu kegiatan secara lebih teratur sekaligus taat, sesuai dengan ajaran dan ketentuan agama.

Bahkan, pilihan mereka untuk berhijrah juga sampai mereka bawa ke kehidupan karier selaku atlet bulutangkis profesional.

Beraksi di lapangan menggunakan pakaian serba menutup aurat, menjadi hal paling mudah untuk dilihat dari para pebulutangkis yang berhijrah.

Lantas, siapa sajakah para atlet bulutangkis nasional yang memilih jalan hijrah tersebut? Simak ulasan lengkapnya berikut!

Rian Agung Saputro

© Humas PBSI
Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro di babak pertama China Open 2017. Copyright: Humas PBSIMohammad Ahsan/Rian Agung Saputro di babak pertama China Open 2017.

Salah satu pemain bulutangkis Indonesia yang memilih hijrah menurut ajaran agama Islam adalah Rian Agung Saputro.

Sejak berhijrah, Rian mengubah penampilannya selama menjalani pertandingan dengan menutupi bagian auratnya.

Terlihat pula sikap Rian ketika minum di tengah laga dengan posisi badan yang tidak sedang berdiri. 

Dia bahkan memilih tak berjabat tangan jika harus menjalani pertandingan bulutangkis yang dipimpin oleh wasit wanita.