11 Tahun Menanti, Ini Orang Indonesia Terakhir yang Bisa Kalahkan Carolina Marin

Minggu, 2 April 2023 15:15 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© JOHANNES EISELE/AFP/Getty Images
Carolina Marin saat menjadi juara dunia Badminton World Championships 2018. Setelah Lindaweni Fanetri di tahun 2012, tak ada lagi wakil Indonesia yang bisa mengalahkannya. Copyright: © JOHANNES EISELE/AFP/Getty Images
Carolina Marin saat menjadi juara dunia Badminton World Championships 2018. Setelah Lindaweni Fanetri di tahun 2012, tak ada lagi wakil Indonesia yang bisa mengalahkannya.

INDOSPORT.COM - Sebelum Gregoria Mariska di Spain Masters 2023, pebulutangkis Indonesia terakhir yang bisa mengalahkan Carolina Marin adalah Lindaweni Fanetri.

Penantian selama 11 tahun akhirnya membuahkan hasil manis. Pebulutangkis tunggal putri Indonesia akhirnya bisa menaklukkan mantan jawara Olimpiade, Carolina Marin.

Bertanding di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol, Gregoria Mariska berhasil comeback dalam pertarungan rubber, skor akhir 10-21, 21-15, 21-10.

Dengan demikian, Gregoria Mariska berhak melangkah ke final Spain Masters 2023, dan akan menantang Pusarla Sindhu asal India.

Pencapaian ini tidak mudah, mengingat Carolina Marin adalah salah satu pemain tunggal putri terbaik dunia. Berbagai gelar juara sudah dikoleksi atlet asal Spanyol itu.

Carolina Marin adalah pemegang tiga gelar juara World Championship, yakni dari tahun 2014, 2015, dan 2018. Di sela-sela itu, Marin juga meraih medali emas di Olimpiade 2016.

Carolina Marin juga bisa dikatakan sebagai penguasa Eropa. Sebab, ia menjadi pemegang enam titel juara European Championship, tahun 2014, 2016, 2017, 2018, 2021, dan 2022.

Belum lagi jika melihat pencapaiannya di ajang BWF World Tour dan Super Series, perolehan medalinya sudah tak terhingga.

Sulit bagi pemain Indonesia untuk bisa mengalahkan Marin. Faktanya, sebelum Gregoria Mariska, tak ada orang yang bisa menaklukkan Marin dalam 10 tahun terakhir.

Pemain Indonesia terakhir yang bisa menaklukkan Carolina Marin adalah eks atlet pelatnas, Lindaweni Fanetri, dan itu terjadi di ajang German Open 2012.