Gregoria Mariska Bikin Ketar-ketir Media China usai Cetak Sejarah di Kejuaraan Dunia 2023

Jumat, 25 Agustus 2023 18:09 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Bintang bulutangkis Indonesia, Gregoria Mariska, bikin ketar-ketir Media China usai cetak sejarah tembus perempat final Kejuaraan Dunia 2023. Copyright: © PBSI
Bintang bulutangkis Indonesia, Gregoria Mariska, bikin ketar-ketir Media China usai cetak sejarah tembus perempat final Kejuaraan Dunia 2023.

INDOSPORT.COM – Bintang bulutangkis Indonesia, Gregoria Mariska, bikin ketar-ketir media China usai mencetak sejarah tembus perempat final Kejuaraan Dunia 2023.

Gregoria Mariska kembali mengharumkan sektor tunggal putri Indonesia usai menembus babak perempat final Kejuaraan Dunia 2023.

Pebulutangkis jebolan PB Mutiara Bandung itu berhasil mengamankan tiket perempat final usai mengalahkan wakil China, Han Yue dengan skor 13-21, 21-19, 21-11.

Dengan hasil ini, Gregoria sekaligus mencetak sejarah dengan menembus babak perempat final Kejuaraan Dunia untuk pertama kalinya di sepanjang kariernya.

Keberhasilan Gregoria lantas menjadi sorotan salah satu media China yakni Sohu yang dibuat ketar-ketir usai mengalahkan wakil andalan negara mereka yakni Han Yue.

“Han Yue berhadapan dengan pemain terkenal asal Indonesia (Gregoria) Mariska. Di gim pertama, Han Yue aktif mendominasi, namun di gim selanjutnya tiba-tiba terputus,” tulis Sohu.

“Mariska akhirnya menang 21-19, 21-11, dua ronde berturut-turut untuk menyelesaikan kemenangan,” sambung media China tersebut.

Sebagai informasi, hasil ini sekaligus menjadi ajang revans bagi Gregoria Mariska yang takluk dari Han Yue pada turnamen sebelumnya.

Ya, kala itu, Gregoria dipermalukan Han Yue di perempat final Indonesia Masters 2023 usai kalah lewat tiga gim dengan skor 21-19, 8-21, 16-21.

Sementara itu, tunggal putri China sendiri berhasil mengirimkan dua wakilnya di perempat final Kejuaraan Dunia 2023 yakni Chen Yufei dan He Bingjiao.