x

6 Pebulutangkis Seksi Mengguncang Dunia

Senin, 14 Desember 2015 16:59 WIB
Editor: Charles Emanuel Dominggus

Para pebulutangkis wanita ini memiliki prestasi kelas dunia. Wajah cantik menjadi poin tambahan bagi prestasi yang telah ditorehkan. Tak heran kehadiran mereka di lapangan bulutangkis menambah daya tarik tersendiri.

Beberapa belutungkis di bawah ini bahkan masih berusia muda. Dalam usia seperti itu mereka telah mencapai podium tertinggi dalam sejumlah kejuaraan bergengsi. Bahkan salah satu dari antaranya merajai rangking dunia.

Lantas, siapa saja pebulutangkis cantik yang telah menyihir dunia? Dengan tanpa mengabaikan yang lain, berikut INDOSPORT mengangkat enam pebulutangkis cantik dengan prestasi mentereng.


1. Wang Yihan (Tiongkok)

Berwajah oriental, wajah Wang Yihan memang sedap dipandang mata. Seperti wajah cantiknya yang menyihir banyak orang, prestasinya pun tak kalah cemerlang. Sederet gelar superseries berhasil diraih. Di pentas dunia ia merupakan peraih perak Olimpiade 2012.

Belum lama ini pebulutangkis 27 tahun ini menjadi finalis turnamen penutup tahun ini yakni Dubai BWF Superseries Finals 2015. Di partai puncak Wang dikalahkan wakil Jepang Nozomi Okuhara.


2. Nozomi Okuhara (Jepang)

Nama Nozomi tengah menjadi buah bibir. Ia baru saja menjuarai turnamen penutup di tahun ini yakni Dubai BWF Superseries Finals 2015. Di partai final pemain 20 tahun ini mengalahkan pemain senior Tiongkok Wang Yihan setelah melewatkan pertarungan sengit selama 1 jam dan 3 menit.


3. Carolina Marin (Spanyol)

Berbicara tentang pebulutangkis cantik dan seksi amat tak lengkap tanpa menyebut nama Carolina Marin. Ya, Marin memiliki wajah rupawan. Berusia muda, prestasi wanita cantik kelahiran Spanyol 22 tahun lalu benar-benar mengguncang dunia.

Ia menjadi pebulutangkis Spanyol pertama yang menguasai puncak rangking dunia. Ia bahkan mengungguli deretan pebulutangkis kelas dunia dari Tiongkok dan negara-negara lain yang memiliki tradisi bulutangkis yang kuat.

Pencapaian terbaik tersebut tak lepas dari deretan gelar yang diperoleh tahun ini seperti All England, Malaysia Terbuka, Australia Terbuka, Kejuaraan Dunia, Prancis Terbuka dan Hong Kong Terbuka.


4. Saina Nehwal (India)

Nehwal saat ini menduduki peringkat dua dunia di bawah Carolina Marin asal Spanyol. Wanita cantik kelahiran India, 17 Maret 25 tahun lalupernah menggondol sejumlah gelar bergengsi seperti Chinta Terbuka (2014), Denmark Terbuka (2012), Indonesia Terbuka (2012) dan masih banyak lagi.


5. Ashwini Ponnappa (India)

Seperti rekan senegaranya, Ashwini Ponnappa juga memiliki wajah cantik. Pebulutangkis kelahiran India, 18 September 26 tahun lalu sudah mulai aktif di dunia bulutangkis sejak 2007 silam. Kini ia menduduki rangking 10 dunia.


6. Liliyana Natsir (Indonesia)

Nama Liliyana Natsir menjadi salah satu pebulutangkis yang diperhitungkan di dunia. Bersama Tontowi Ahmad, wanita yang karib disapa Butet ini telah merebut sederet gelar bergengsi. Pebulutangkis 30 tahun ini telah meraih 18 gelar superseries dan 17 kali runner up.

Liliyana NatsirSaina NehwalCarolina MarinWang YihanAshwini PonnappaNozomi Okuhara

Berita Terkini