x

Eks Petenis Ini Lolos Wawancara Kerja di Bank Berkat Roger Federer

Selasa, 25 Desember 2018 19:30 WIB
Penulis: Nugrahenny Putri Untari | Editor: Abdurrahman Ranala
Roger Federer ternyata membawa berkah bagi rekannya sesama petenis.

INDOSPORT.COM - Mantan petenis asal Peru, Rodolfo Rake, tidak menyangka bahwa seorang Roger Federer ternyata membawa rezeki saat ia sedang menjalani wawancara pekerjaan di sebuah bank. Sederhana saja, para penilai terkesan dengan pengalaman Rake yang pernah mengalahkan Federer.

Rake dan Federer berjumpa pada 19 Mei 1996 di ajang perempatfinal Italia Terbuka. Keduanya pun masih sama-sama muda kala itu.

“Saya berada di ranking lima atau enam dunia untuk kategori junior. Usia saya 18 tahun. Roger baru 16 tahun tapi dia sudah bermain di level usia 18 tahun,” kata Rake, seperti dikutip dari Tennis World USA.

Baca Juga

Rake pun memasukkan pengalamannya bertanding dengan petenis asal Swiss tersebut ke dalam resume pekerjaannya. Para penilai pun melirik tulisan tersebut dan bertanya apakah Federer yang Rake sebut adalah Federer petenis ternama yang selama ini mereka kenal.

“Ketika saya sedang melakukan wawancara perdana di sebuah bank besar, seorang penilai melihat data diri saya lalu melihat ke bagian ‘Aktivitas Lain’ dan ia pun mengetahui kalau saya pernah menjadi petenis,” kenang Rake.

“Petenis yang pernah mengalahkan Federer, (Nicolas) Massu, dan (Mariano) Puerta. Lalu orang yang kini menjadi bos saya bertanya apakah saya benar-benar mengalahkan Federer. Saat itu tahun 2005 dan Federer berstatus ranking satu dunia yang nyaris tidak tersentuh,” kata Rake.

Baca Juga

Dengan bangga Rake pun mengakui hal tersebut. Setelah itu, ia pun dinyatakan lolos sesi wawancara dan diterima bekerja di sana.

“Ucapan terakhir bos saya, ‘Jika kamu berhasil menang melawan pria itu (Federer), kamu layak mendapatkan kesempatan dari kami.’ Jika saya tidak menang melawan Federer, mungkin saya tidak akan ada di sini sekarang,” pungkasnya.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM

SwissRoger FedererPeruRaket

Berita Terkini